Roti Labu Merah Hasil Panen      

BAHAN-BAHAN:

(Untuk semua bahan, silakan gunakan versi yang organik bila tersedia)

2 cangkir bubur labu (segar atau di kaleng)

2 cangkir tepung putih yang tidak dikelantang

1½ tepung gandum

½ cangkir gula tebu

½ cangkir mentega vegan

2 sendok teh bubuk pengembang kue

1 sendok makan jahe

½ sendok teh soda kue







Cara membuat bubur labu :

1. Belah labu merah. Buang bijinya.

2. Potong labu menjadi potongan yang lebih kecil agar mudah dikelupas kulitnya.

3. Kukus labu selama sekitar 10 atau 15 menit, sampai lembut. Lalu tumbuk halus atau gunakan blender.


Cara membuat roti labu merah :

1. Campur satu setengah cangkir tepung gandum, dua cangkir tepung putih, dan mentega vegan.

2. Tambahkan gula merah, dan bubuk pengembang kue.

3. Campur soda kue, jahe.

4. Tambahkan bubur labu. Aduk.

5. Masukkan sedikit lebih labu merah.

6. Taruh ke atas loyang.

7. Bentuk bulat, tekan sampai setinggi beberapa cm, 1-2 cm, tergantung selera Anda.

8. Sebelum memasukkannya ke dalam oven, potong kecil-kecil, misal 12 buah.

9. Panggang dalam oven dengan panas sekitar 425 derajat.

10. Tunggu sekitar 12 menit.

11. Jika Anda menyajikannya dengan mentega vegan, belah roti labu merah menjadi dua, lalu oleskan mentega vegan dan selai ke atasnya.

trackback : http://suprememastertv.tv/bbs/tb.php/vege_ina/795

File NO: 1169
 
Cari Resep Vegan