Koki Ian Brandt Mempersembahkan - Bag.1/2: Polenta Desa dan Ragout Sayur Musiman      
(Untuk semua bahan, silakan gunakan versi organik jika tersedia)
Polenta (untuk 8 porsi)
5 cangkir (1185 ml) sup kaldu atau air, dingin
2 cangkir (234 gr) polenta, kasar sedang
¼ cangkir (40 gr) bawang merah, potong dadu
2 siung bawang putih, cincang
¼ cangkir (59,34ml) minyak zaitun
1 sendok makan garam
Bubuk merica segar, 3 putaran penggilingan

Sayuran Musiman dan Ragut Tanaman Segar (untuk 8 porsi)
4 cangkir (728 gr) sayuran musiman
4 cangkir (728 gr) tomat cincang segar atau kalengan
1 cangkir (160 gr) bawang merah, cincang dadu
¼ cangkir (160 ml) minyak zaitun
4 siung bawang putih, cincang sebagian atau seluruhnya
½ cangkir (91 gr) campuran rempah segar, cincang
1 sendok makan garam
Bubuk merica segar, 3 putaran penggilingan





Cara Membuat :
1. Panaskan wajan sebentar, tuangkan minyak zaitun, tambahkan bawang putih cincang dan bawang merah ke dalam panci.
2. Tambahkan satu sendok makan garam, sejumput lada hitam, dan tumis semuanya selama sekitar 1 menit atau lebih.
3. Cairkan dengan air atau sup kaldu.
4. Pastikan bawang putih tidak hangus.
5. Matikan api dan bersihkan panci dengan satu setengah liter air atau sup kaldu.
6. Naikan panas menjadi tinggi, dan biarkan air mendidih.
7. Pada saat yang sama, masukkan polenta ke dalam. Mulailah saat air masih dingin, sehingga biji-bijian tidak menempel.
8. Aduk polenta setiap 30 detik atau lebih untuk memastikan itu tidak menempel, sehingga memiliki tekstur yang bagus.
9. Untuk mulai mempersiapkan ragut, gunakan beberapa labu kuning lokal atau yang lain, zucchini Italia, artichoke Yerusalem, daun bawang, lobak Swiss, dan buncis.
10. Panaskan minyak zaitun, tambahkan daun bawang, batang chard Swiss (daun terpisah), buncis.
11. Tambahkan sedikit garam, masukkan arcichokes Yerusalem.
12. Tambahkan sedikit lada putih, sedikit lada segar hitam, dan bisa sesendok makan garam laut.
13. Masak pada suhu rendah.
14. Tambahkan potongan-potongan labu. Biarkan dimasak untuk sementara waktu.
15. Tambahkan daun lobak Swiss.
16. Tambahkan bumbu: basil, rosemary, sage, dan bumbu penyedap.
17. Tambahkan tomat lalu aduklah.
18. Ragut sudah siap.

19. Ada dua cara yang berbeda untuk mempersiapkan polenta. Pertama, masukkan sedikit minyak zaitun pada wajan, kemudian ambil beberapa polenta yng telah disiapkan dan letakkan dalam panci. Pastikan untuk menyisakan beberapa polenta untuk disajikan dalam versi bubur.
20. Biarkan polenta berada di panci atau letakkanlah di lemari es untuk pendinginan lebih cepat.
21. Ketika polenta didinginkan, potong polenta seperti bentuk tempe seperti atau semacam kue.
22. Pada dasarnya ia menjadi hampir seperti roti dan mengeras hingga Anda bisa memotongnya dan memanggangnya dalam oven.
23. Versi lain dari persiapan adalah untuk menjadikan polenta sebagai bubur.
24. Tempatkan ragut dan hiasi dengan kucai dan sayuran warna yang bagus, taburi sedikit lada hitam, dan berikan sedikit minyak zaitun.
25. Siap untuk disajikan.


File NO: 1644
 
Cari Resep Vegan