Dari Panen Jagung ke Dim Sum Jagung: Menilik Kebudayaan dan Hidangan dari Shanxi, China (dalam bahasa China)      
Bahan:
(Untuk semua bahan, silakan gunakan versi organik jika tersedia)

Dimsum Sayur Tepung Jagung
300 gram tepung jagung
1 cangkir tepung gandum fermentasi
500 gram daun lobak
200 gram tahu
1 sendok teh jahe cincang
3 sendok teh minyak wijen
½ sendok teh garam
200 mililiter air

Bubur Jagung

200 gram tepung jagung
50 gram ubi jalar
50 gram labu
1 ½ liter air

Acar Sayuran

100 gram lobak
100 gram wortel
2 sendok teh cuka
½ sendok teh garam











Cara Memasak Dimsum Sayur Tepung Jagung:
1. Campurkan air dan ragi.
2. Tambahkan tepung jagung. Aduk rata
3. Tutupi dan biarkan selama 15 menit.
4. Untuk menyiapkan isi dimsum, potong daun lobak.
5. Potong halus daun lobak dan tempatkan dalam sebuah mangkuk.
6. Potong tahu menjadi potongan kecil-kecil.
7. Tambahkan tahu ke dalam sayuran.
8. Tambahkan jahe cincang.
9. Taburi sedikit bubuk lada, dan sedikit garam dan minyak wijen.
10.Aduk rata dan biarkan sebentar agar bumbu meresap.
11.Setelah 15 menit, adonan pun siap.
12.Uleni adonan, namun jangan sampai terlalu lembut, ataupun terlalu keras.
13.Panaskan wajan.
14.Sementara itu, gunakan kedua tangan untuk menekan adonan dimsum ke bagian tengahnya.
15.Tambahkan sebanyak mungkin isiannya sampai dimsumnya terisi penuh agar rasanya lebih enak.
16.Tutup dimsumdengan adonan.
17.Masukkan air mendidih ke dalam panci. Tambahkan sampai menutupi setengah dimsum.
18.Masukkan adonan yang sudah terisi ke dalam panci dan biarkan dimasak selama 15 menit.
19.Saat air mengering, adonan akan menjadi coklat.
20.Dimsum sayuran renyah di luar dan lembut di dalam.
21.Siap untuk disajikan

Cara Memasak Bubur Jagung:
1.Potong ubi jalar dan labu.
2.Didihkan air.
3.Masukkan satu per satu potongan ubi jalar dan labu.
4.Rebus ke-3 bahan ini bersama-sama.
5.Setelah ubi jalar dan labu lembut, masukkan tepung jagung.
6.Tetapi sebelumnya, campur tepung jagung dengan air dingin agar tidak menggumpal.
7.Perlahan-lahan tuangkan campuran tepung jagung dan air ke dalam bubur, besarkan apinya, dan diamkan.
8.Aduk sesekali agar tidak gosong pada bagian bawah panci.
9.Siap untuk disajikan.

Cara Membuat Sayur Acar:
1.Potong memanjang lobak dan wortel, dan bumbui dengan sedikit garam dan cuka.
2.Siap untuk disajikan.

File NO: 1257
 
Cari Resep Vegan