Memasak di Ami's Veggie Heart : Makaroni Tomat dengan Paprika    Bagian ke 1   
Bagian ke 1
Bagian ke 2
Download    
(Untuk semua bahan, silahkan gunakan versi organik jika tersedia)
Bahan Makaroni Tomat dengan Paprika
1½ cangkir makaroni kerang masak
1 kaleng (450 gram) kacang panggang
2 paprika hijau
4 tomat besar
½ cangkir saus tomat
1sdt bubuk cabai
2 sdm mentega vegan atau minyak
Garam
100 parutan keju vegan (sesuai selera)







Cara memasak :
1. Rebus satu panci air dan ketika air sudah panas, masukan makaroni kerang.
2. Setelah mulai mendidh, matikan kompor, dan biarkan dingin selama 5 menit atau lebih.
3. Tambahkan sekitar 2 sendok makan minyak untuk makaroni.
4. Tiriskan dan sisihkan makaroni.
5. Potong-potong paprika berbentuk cincin.
6. Panaskan air hingga mendidih, masukkan tomat, masak selama 2 atau 3 menit.
7. Tutup panci dan diamkan.
8. Ketika tomat pecah di bagian atas, keluarkan dari air panas.
9. Kupas kulit tomat dan kemudian potong halus.
10. Tambahkan sedikit minyak ke dalam panci, panaskan, dan masukkan paprika.
11. Tutup paprika selama 2-3 menit.
12. Ambil sedikit paprika untuk dekorasi nanti.
13. Masukkan cincangan tomat ke dalam panci.
14. Masukkan bubuk cabai.
15. Masak selama 15 menit. Tutup panci.
16. Setelah 5 menit, masukkan makaroni kerang, kacang, dan saus tomat serta garam secukupnya.
17. Campurkan dan biarkan meresap untuk sementara waktu.
18. Ambil loyang panggang dan olesi minyak.
19. Tambahkan sedikit air tomat sehingga saus makaroni akan lebih banyak.
20. Tuangkan campuran makaroni ke dalam loyang.
21 Taruh cincin paprika di atas campuran sebagai dekorasi.
22. Panggang selama 15 menit.
23. Siap untuk disajikan.


File NO: 1329,1330,
 
Cari Resep Vegan