Memasak dalam Lubang Hangi: Masakan Tradisional Maori Selandia Baru dengan Ham Vegan Isi    Bagian ke 1   
Bagian ke 1
Bagian ke 2
Download    
(Untuk semua bahan, silakan gunakan versi organik jika tersedia)

Bahan Isi Ham Vegan:
1 roll ham vegan
2 cangkir tepung panir
Air untuk mencampur
2 buah paprika
1 bawang merah
2 apel
Batang seledri
Daun Sage
Thyme
Garam dan merica
Pengganti telur vegan

Labu Isi:
1 buah labu
Apel parut
Kubis dicincang
Garam dan merica
Bawang putih

Sayuran lain (pelengkap tradisional untuk hāngi):
Kumara (ubi jalar)
Jagung manis
Bit / Silverbeet
Kubis
Bawang putih (Tambahkan sayur-sayuran lain yang disukai)


Cara (untuk mempersiapkan lubang hāngi):
1. Gali lubang hāngi yang berupa lubang di tanah, dengan ukuran 600 mm kali 500 mm. Dan kedalaman sekitar 400 milimeter.
2. Penuhi dengan koran di dasarnya.
3. Letakkan ranting dan batang yang lebih kecil di atas koran sebagai kayu bakar.
4. Letakkan potongan-potongan kayu yang lebih besar yang ditumpuk-tumpuk untuk meletakkan batu hāngi di atasnya.
5. Tumpuk batuan volkanik di atas tumpukan kayu
6. Tumpuk dengan suatu cara agar saat api menyala dan batuan semakin panas, mereka akan jatuh ke lubang dan akhirnya batu-batu panas di bagian bawah lubang
7. Bakar kertas untuk menyalakan api
8. Mungkin akan memakan waktu 2 atau 3 jam untuk pembakaran, agar batu-batu tetap panas.

Cara (untuk membuat bahan isi ham vegan):
1. Campurkan air dengan pengganti telur dan buat menjadi adonan kental yang bagus.
2. Ambil wajan.
3. Masukkan beberapa sendok makan minyak.
4. Potong bawang merah.
5. Tumis bawang merahnya.
6. Terus tumis bawangnya sampai coklat.
7. Potong 2 buah paprika dalam bentuk kotak.
8. Tumis terus bersama bawang merah.
9. Terus tumis sampai hancur dan menjadi sedikit transparan.
10.Cincang halus 3 batang seledri.
11.Kupas apel (Anda dapat mengganti apel dengan jus apel jika ingin).
12.Parut apel.
13.Kupas bawang merah kemudian belah dua.
14.Campur kedua cangkir tepung panir dengan apel parut.
15.Campur dengan garpu.
16.Tambahkan dan campur dengan sedikit rempah-rempah (masing-masing 1 sendok teh).
17.Masukkan sedikit garam dan merica ke dalam campuran isian.
18.Tambahkan sedikit air.
19.Tambahkan ½ cangkir tepung panir.
20.Jaga agar campuran isian tetap lembab.
21.Tambah tepung panir lagi, ¾ cangkir cangkir sisanya.
22.Untuk menyelesaikan isian kita ini, tambahkan campuran paprika dan bawang merah.
23.Tambahkan "pengganti telur."
24.Aduk terus.
25.Tambahkan sedikit lagi thyme pada campuran itu.
26.Tambahkan lagi rempah sage sedikit.
27.Campur.

Cara (untuk membuat ham vegan gulung):
1. Potong ham vegan dengan hati-hati (kita akan membuka gulungannya)
2. Buatlah lembaran setebal ¼ inci sampai 3/8 inci.
3. Masukkan bahan isiannya.
4. Lapisi semuanya.
5. Gulung dengan hati-hati.
6. Pegang.
7. Ikat dengan seutas tali, pada dasarnya supaya ini tidak lepas.
8. Potong ujungnya.
9. Taruh di atas piring.
10.Siram dengan sedikit saus hickory vegan yang merupakan saus barbekyu yang diasapi.
11.Bungkus dengan kertas aluminium sebelum dimasukkan ke dalam keranjang hāngi.
12.Sisihkan sisanya.

Cara (untuk membuat labu isi):
1. Kupas Kumara (ubi jalar) dan jagung manis
2. Buang biji labunya
3. Parut kentang
4. Potong tipis dan panjang kubisnya
5. Masukkan kentang parut dan kubis ke dalam labu
6. Tambahkan beberapa siung bawang putih di dalamnya.
7. Ikat labunya agar tutupnya tidak lepas.

Cara (untuk memasak menggunakan lubang hāngi):
1. Lapisi dasar keranjang dengan kertas timah.
2. Masukkan ham vegan gulung, labu isi, kumara (ubi jalar), jagung manis, kentang, beberapa siung bawang putih, sisa isian, daun bit perak atau lobak swiss ke dalam keranjang.
3. Ham vegan gulung diletakkan di bagian bawah.
4. Letakkan bahan-bahan ini satu per satu.
5. Taruh kentang di bagian tepi luar.
6. Masukkan beberapa siung bawang putih.
7. Masukkan jagung manis.
8. Letakkan kubis dan sayuran di bagian atas
9. Terakhir lapisi dengan kertas timah di bagian atas.
10.Letakkan keranjang di atas batu.
11.Gunakan kain dan karung yang direndam dalam air, untuk menutupi makanan di atas keranjang dan menutupi seluruh lubang.
12.Tanah yang tadinya dikeluarkan dari lubang diletakkan di atas lubang untuk mencegah uapnya keluar.
13.Dan dengan penyimpanan panas, makanan dimasak sekitar dari 2-3 jam
14.Jaga agar tidak ada uap keluar dari lubang, agar panasnya tetap di dalam, sehingga makanan terus dimasak.
15.Setelah 3 jam - makanan tersebut tidak boleh kematangan - lubang kemudian digali, dan makanan diangkat, dibawa ke meja dan hidangkan untuk keluarga dan teman-teman.

File NO: 1321,1322,
 
Cari Resep Vegan