Cara Hidup Sehat
 
Makanan adalah Obat Kita dan Obat Kita adalah Makanan Kita: Ahli Gizi Chili Nelba Villagrán (Bahasa Spanyol)    Bagian ke 1
Bagian ke 1
Bagian ke 2
Download    


Nelba Villagrán:  Ilmu pengetahuan telah menemukan bahwa setiap atom yang membentuk tubuh kita adalah setiap atom yang membentuk planet, planet lain, dan seluruh Alam Semesta. Setiap pergerakan oleh bagian planet apa pun mempengaruhi hidup; dan manusia belum menyadari bahwa kita adalah planet kita; kita adalah hidup itu sendiri.

PEMBAWA ACARA: Nelba Villagrán adalah seorang vegetarian berbangsa Chili, ahli nutrisi integratif, lulusan teknik pangan dari Universitas Santiago, Chili, presiden dari Akademi Ahli Nutrisi Chili, presiden chapter Chili untuk Asosiasi Nutrisi Orthomolekular Alternatif dan Anti-penuaan Spanyol Amerika, serta seorang instruktur di Universitas Finis Terrae, Chili.

Ibu Villagrán menganjurkan penggunaan padi-padian utuh, buah-buahan, sayur-sayuran, dan herbal untuk mengobati dan mencegah penyakit serta memajukan kesehatan baik, dan percaya bahwa kontak teratur dengan alam memiliki nilai pengobatan.

Nelba Villagrán: Untuk menjadi sehat mental dan spiritual, kita tidak boleh membawa karma membunuh makhluk lain. Mengasihi sesama dan mengasihi dunia adalah bagian dari menjadi vegetarian. Jadi yang kita butuhkan adalah menghapus diet kita semua dari makanan hewani, makanan yang diawetkan, makanan industrialisasi, seperti gula yang berdampak pada darah dan mencuri kalsium dari tulang.

PEMBAWA ACARA: Ada banyak tips-tips nutrisi dari Nelba Villagrán, perspektifnya akan obat alami, termasuk juga observasinya akan hubungan langsung antara yang kita pilih untuk dimakan dengan perubahan iklim. Sekarang ini, ilmuwan telah menemukan lebih dari 10.000 tipe fitokimia atau senyawa berbasis nabati dengan sifat mencegah penyakit. Fitokimia hanya ditemukan dalam sayuran dan buah-buahan, tak ada dalam produk hewani. Nelba Villagrán menyarankan kita untuk makan produk pelangi untuk menyediakan tubuh kita dengan bermacam-macam nutrien ini yang dapat mencegah dan mengobati banyak penyakit.

Nelba Villagrán: Berbicara tentang konsumsi sayuran, seperti sayuran hijau, merah, ungu, makanan dari semua warna, ada sebuah kampanye internasional dari “5 Sehari” yang juga diadopsi Chili dan ini berdasarkan hubungan antara isi fitokimia dengan makanan berwarna. Contohnya, warna merah tomat berasosiasi dengan lycopene. Lycopene adalah fitokimia yang sudah diperlihatkan mencegah kanker prostat.

PEMBAWA ACARA: Kunyit adalah bumbu dapur berwarna kuning terang dan mengandung fitokimia curcumin. Studi yang dilakukan oleh Pusat Riset Kanker Cork berbasis Inggris menemukan bahwa hanya dalam waktu 24 jam kunyit mampu menetralkan sel kanker esofagus.

Nelba Villagrán: Kunyit adalah makanan yang memiliki kandungan amat penting dalam mencegah multiplikasi kanker. Jika kunyit dicampur dengan segenggam merica, keampuhannya 100 kali.

PEMBAWA ACARA: Antioksidan adalah fitokimia yang melindungi sel dari kerusakan oleh radikal bebas atau atom dengan elektron tak berpasangan. Riset di Universitas Pittersebuturgh, AS telah menemukan bahwa pola makan kaya antioksidan dapat membantu orang lanjut usia mendapat kekuatan otot, dan dianggap sebagai indikator kunci penuaan.

Nelba Villagrán: Ada beberapa warna seperti ungu, beberapa blueberry atau buah berry yang juga diasosiasikan dengan antioksidan, anti penuaan yang kuat. Dengan penuaan sel, seseorang menjadi tua sel demi sel, bukan tahun demi tahun. Seseorang dapat menjadi tua pada usia 30 atau muda pada usia 60. Semua tergantung pada sel-sel otak kita untuk tetap menjadi muda. Sudah diketahui bahwa otak kita dapat memperoleh neuron kembali dan memori dihubungkan dengan panjang dari dendrit otak yang pada gilirannya kita bisa mencapai dendrit yang demikian panjang oleh makanan tertentu.

Nelba Villagrán: Lutein dan zeazantin dari berry, raspberry, blueberry, dan semua buah-buah kecil ini juga ditemukan mengandung elemen-elemen kimiawi yang mencegah katarak, mencegah kerusakan pada bintik mata, dan menghindari semua masalah kebutaan dan kurangnya daya lihat pada usia tertentu.

PEMBAWA ACARA: Asam lemak omega-3 dikenal penting untuk pertumbuhan anak, khususnya perkembangan otak. Nutrien tersebut telah memperlihatkan efektif dalam membantu mencegah penyakit jantung koroner atau terkumpulnya plak di dinding arteri yang menuju jantung.

Nelba Villagrán: Otak kita dapat memperoleh manfaat dari biji rami atau linseed yang memiliki pendahulu dari asam lemak omega-3. Juga minyak zaitun punya elemen yang penting untuk menjaga kesehatan otak kita dan tiga sendok makan dari minyak zaitun asli disarankan setiap hari atau langsung makan zaitun, lebih baik dengan garam rendah dan kalsium.

PEMBAWA ACARA: Biji-bijian utuh bernutrisi tinggi, karena mereka masih mempunyai bibit dan dedak yang tidak ditemukan jika biji tersebut diproses atau diolah. Contohnya, jika seseorang memilih beras putih daripada beras merah, kehilangan 67% dari vitamin B3, 80% vitamin B1, 90% vitamin B6, separuh mangan, separuh fosfor, 60% besi, dan semua serat maupun asam lemak esensial.

Nelba Villagrán: Jika kita bicara tentang gizi, kita dapat katakan bahwa sereal biji-bijian, biji gandum, biji wijen atau yang lain memiliki nilai nutrisional 100. Jika saya giling biji tersebut dan mengambil semua elemen integral dan membuat tepung olahan, saya mengubah kekuatan nutrisi ini menjadi tingkat 10; namun, jika saya semai dan tumbuhkan biji-bijian ini, akan berlipat hingga 10.000 atau mungkin lebih.

Nelba Villagrán: Menjadi seorang vegetarian, menjadi hijau, menghormati planet dan selamatkan planet. Itu memungkinkan kita untuk tetap hidup.

PEMBAWA ACARA: Ibu Villagrán percaya akan kekuatan dari obat-obatan alami dan pengagum dari Manuel Lezaeta Acharán ahli pengobatan alternatif Chili legendaris yang menyembuhkan banyak pasien dengan makanan sederhana dan alami.

PEMBAWA ACARA: Ia menulis karya besar, “La Medicina Natural Al Alcance de Todos” atau “Obat Alami Tersedia Bagi Semua Orang”, yang menyoroti keunggulan nutrisi diet nabati.

Nelba Villagrán: Manuel Lezaeta berkata bahwa seorang manusia telah diciptakan dalam urutan kepentingan, dari atas sampai bawah. Otak ada diatas, lalu mata untuk melihat siang hari dan Matahari. Hidung menerima oksigen dan bernapas adalah amat penting; bagaimana kita bernapas dan latihan bernapas. Dan lalu tiba di mulut. Jadi otak pertama, lalu cahaya, oksigen dan lalu makanan. Tapi di bawah kita punya otot dan otot tersebut, terkadang kita tak aktif dan kita tak bergerak, lalu kita pergi ke tahap tidak aktif dimana kita keluar dari mobil, kita duduk di depan komputer dan tidak berjalan, dan kita tidak melakukan jenis latihan fisik apa pun dan otot-otot tak lagi menjadi aktif. Setiap organ dalam tubuh harus digunakan.

PEMBAWA ACARA: Nelba Villagrán berdedikasi untuk menyebarkan masalah perubahan iklim dan hubungan langsungnya terhadap pola makan kita. Secara khusus, ia sangat khawatir dengan dampak yang menghancurkan dari peternakan hewan.

Nelba Villagrán:  Planet kita menderita. Ibu Bumi sedang menderita. Kebijaksanaan dari nenek moyang asli kita menghormati  ‘Pachamama,’ Ibu Pertiwi, planet kita. Kita harus bangkit; penting bagi kita untuk menghormati planet kita kembali, untuk meningkatkan pertanian.

PEMBAWA ACARA: Hutan hujan Amazon sangatlah berharga, karena membantu menyerap jumlah berlebihan dari karbon dioksida saat ini di atmosfer kita, maka secara substansial menangkal pemanasan global. Saat ini Amazon sedang dihancurkan dengan tingkat yang mengkhawatirkan untuk membuka lahan bagi ternak merumput dan menanam pakan ternak.

Nelba Villagrán:  Hutan Amazon adalah paru-paru yang memberi kita oksigen untuk bernapas, yang memproduksi air yang kita gunakan untuk pertanian dan kita sedang melihat bahwa perubahan iklim mengganggu hal tersebut. Contohnya di selatan, beberapa hari lalu saya melihat kejadian ketika para spesialis sedang  menanam gandum, mereka memberitahu bahwa panen gandum terganggu karena hujan tidak turun pada saat yang tepat.

PEMBAWA ACARA: Produksi daging sangat tidak efisien dibanding dengan menanam buah dan sayuran untuk memberi makanan  manusia.

Nelba Villagrán:  Delapan puluh persen dari lahan pertanian di Amerika Serikat digunakan untuk membesarkan hewan dan hanya 7% untuk menanam makanan manusia. Dan akhirnya lahan yang sama, untuk setiap kilogram dari daging yang dihasilkan, bisa mendapat 160 kilogram kentang atau 200 kilogram tomat, yang dapat memberi makan jauh lebih banyak orang daripada satu kilogram daging.

Ada juga beberapa angka dimana lebih dari 70% gandum diproduksi di negara berkembang kemudian diberikan untuk ternak untuk produksi daging.

Tujuh puluh persen sereal bukan untuk orang-orang yang sedang sekarat karena kelaparan. Mereka akan memproduksi uang, karena beternak menghasilkan uang, bukan kesehatan. Delapan puluh persen produksi kedelai dan 50% dari produksi jagung digunakan untuk pakan ternak.

PEMBAWA ACARA: Untuk memproduksi satu kilogram daging, jumlah besar air juga diperlukan. Perubahan iklim sebabkan kekeringan parah di seluruh dunia dan kita tak bisa menghamburkan bahkan setetes air bersih.

Nelba Villagrán:  Untuk produksi satu pon ayam, yang seberat 454 gram, butuh 3.000 liter air. Tiga ribu liter air takkan dialirkan untuk produksi sayuran. Namun, untuk produksi sejumlah selada yang sama, hanya butuh 23 galon air.

PEMBAWA ACARA:  Ibu Nelba Villagrán membantu meningkatkan kesadaran bahwa diet vegetarian adalah cara tercepat dan paling efektif untuk menangani pemanasan planet kita.

Pada tanggal 22 Februari 2009, di seluruh dunia di 22 negara berbeda, orang-orang berkumpul untuk mendukung event yang disebut “2 Menit untuk Berubah.” Para partisipan “membeku” di tempat selama dua menit pada waktu yang ditentukan untuk membawa perhatian pada krisis pemanasan global dan bahwa pola makan nabati adalah solusi yang terbaik. Ibu Villagrán berperan terhadap berhasilnya “2 Menit untuk Berubah” dengan menginformasikan publik akan event tersebut di stasiun Radio Pertanian.

Berikutnya Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai mengirim surat terima kasih kepada Ibu Villagrán atas usaha-usahanya memajukan vegetarisme, dan berhubungan dengan surat yang sama Maha Guru Ching Hai amat tersentuh oleh bantuan yang amat baik dari Nelba Villagrán, dan telah meminta Asosiasi menyampaikan rasa terima kasih, rasa cinta, dan doa Beliau. Maha Guru Ching Hai juga mengirim bingkisan kepada Ibu Villagrán termasuk buku terlaris internasional #1 “Burung-burung dalam Hidupku,” “Anjing-anjing dalam Hidupku” dan “Satwa Liar yang Mulia” yang diserahkan kepadanya oleh anggota Asosiasi Chili kami.

Nelba Villagrán: Terima kasih banyak atas pemberian berharga ini, dan yah, rasa cinta saya bagi seluruh organisasi dan khususnya terima kasih kepada sang Guru.

Untuk informasi lebih lanjut akan Nelba Villagrán, kunjungilah www.Nutriterapia.cl


 
Cari di Semua Acara
 
 
Paling populer
 CARA HIDUP SEHAT Dr. Neal Barnard:Makan dengan Benar demi Bertahan terhadap Kanker - Bag.1/8
 HIDUP SEHAT Penelitian Cina Dr. T. Colin Campbell: mengurangi Resiko Penyakit Dengan Diet Vegan - Bagian 1
 Dr. Joel Fuhrman: Tingkatkan Kesehatan Anda dengan Pola Makan Nabati
 Kesehatan Optimal lewat Kesempurnaan Gizi bersama Baxter Montgomery, M.D.
 HIDUP SEHAT Nutrisi Vegan bersama Dr. Eric Slywitch Bagian 1/2 (dalam bahasa Portugis)
 HIDUP SEHAT Cara untuk Bugar: Jawaban dari Ahli Nutrisi Anne-Marie Roy (Bahasa Prancis)
 Biarkan Makanan Menjadi Obat Kita - Dr. Brian Clement dari Institut Kesehatan Hippocrates
 Paul Stamets bicara Tentang Jamur: Pemberi Manfaat bagi Seluruh Spesies Bumi
 HIDUP SEHAT Mike Anderson: Diet Memuji Bagian 1/2
 Patrick Reynolds: “Berbicara Dengan Anak Anda Tentang Merokok”