Cara Hidup Sehat
 
“Forks Over Knives”: Kekuatan Kesehatan yang Baik Ada Di Tangan Anda   


Brian Wendel: Bagi saya, hal yang benar-benar menakjubkan tentang hal ini adalah ini adalah pesan harapan bahwa kita bisa mengendalikan penyakit-penyakit ini. Tujuan saya adalah benar-benar untuk tunjukkan gaya hidup ini dalam kemuliaannya, yaitu bahwa ini benar-benar begitu baik bagi keadaan manusia, jika Anda mau.

Supreme Master TV: Halo pemirsa ceria, dan salam jumpa di Hidup Sehat. Minggu ini kita jelajahi tentang film dokumenter Amerika baru yang mengagumkan, “Garpu Di Atas Pisau,” yang menyajikan bukti-bukti ilmiah tentang dampak pola makan terhadap kesehatan. Film ini tepat waktu, saat Amerika Serikat yang sedang menghadapi krisis kesehatan besar. Lebih 60% orang Amerika dikategorikan kegemukan atau kelebihan berat badan.

Diane Sawyer: Rata-rata orang Amerika sekarang kelebihan berat sebesar 23 pon .

Jim Hooker: Penyakit jantung dan serangan jantung akan menelan 460.000 nyawa wanita Amerika.

Bill Sardi:
Kita membicarakan tentang diabetes dan hipertensi dan penyakit tulang, osteoporosis.

Supreme Master TV: Hampir setengah dari masyarakat Amerika mengkonsumsi sejenis obat resep dokter.

Joey: Saya mengkonsumsi beberapa pil obat diabetes, kolesterol, dan tekanan darah tinggi. Saya mengkonsumsi Byretta, yaitu obat yang disuntikkan.

Supreme Master TV: Orang Amerika mencari pengobatan medis dengan jumlah yang terus naik dan buruknya kesehatan negara ini menguras perekonomian.

Ibu Presiden Amerika, Michelle Obama: Kegemukan, diabetes, penyakit jantung, tekanan darah tinggi membebani negara ini lebih dari US$120 miliar setiap tahunnya.

Supreme Master TV: Apakah ada solusi bagi keadaan melemahkan ini? Jawabannya adalah pasti “Ya.” Banyak peneliti menyimpulkan bahwa hanya dengan menghilangkan makanan diolah, diproses dan makanan hewani, dan beralih ke makanan nabati sepenuhnya, kita bisa hentikan, bahkan membalik banyak jenis penyakit. “Garpu Di Atas Pisau” menyelidiki pembuktian ini, cara sederhana menggunakan “garpu,” atau memilih makanan tanpa produk hewani, mengganti “pisau” atau “pisau bedah” dari perawatan medis sebagai cara paling kuat untuk menyembuhkan diri dan memastikan kesehatan. Brian Wendel, vegan yang menjadi pembuat dan produser eksekutif “Garpu Di Atas Pisau”, bercerita kenapa beliau putuskan membuat film ini.

Brian Wendel: Ya, beberapa tahun lalu, saya benar-benar menjadi terkesima dengan seberapa kuatnya bukti yang ada bahwa banyak dari penyakit menurun sepenuhnya bisa dicegah, dan dalam banyak kasus bisa dibalik hanya dengan pola makan saja. Dan saya menyadari bahwa ada sekelompok kecil saja orang-orang yang mengambil manfaat dari ini dan sekelompok besar orang yang tidak peduli. Dan saya tidak mengerti kenapa pesannya tidak tersebar. Dan saya menjadi sangat berkeinginan melakukan sesuatu terhadap hal ini.

Supreme Master TV: Film ini menyelidiki kehidupan dan karir dari kehidupan dan karir dari ahli biokimia nutrisi terkemuka Amerika dan penulis buku laris “The China Study,” Dr. T. Colin Campbell, dan Dr. Caldwell Esselstyn, Jr. seorang ahli bedah di Klinik Cleveland yang terkemuka di AS, yang terkemuka di AS, dan bagaimana mereka menemukan makanan nabati adalah jalan menuju sehat.

Dr. Esseltyn: Penyakit jantung sesungguhnya adalah singa kertas tak bergigi yang sama sekali tidak perlu ada.

McDougall: Orang-orang yang dibesarkan di Jepang, Filipina, Korea, China, tidak pernah menderita penyakit jantung, kanker prostat, kanker usus besar, kanker payudara, rheumatoid arthritis, atau multiple sclerosis.

Dr. Esseltyn:
Sebenarnya pola makan Barat tidaklah ada; mereka tak punya produk hewani, tak punya susu, tak ada daging.

Dr. Campbell: Pemerintahan nasional kita tidak memasukkan konsep ini dalam upaya melindungi status quo.

Dr. Esseltyn: Dengan pola makan Barat, akan ada sebesar setengah juta orang di negara ini setiap tahunnya yang akan terpaksa merasakan setengah badan depannya dibelah, jantungnya dibuka. Beberapa orang akan menyebutnya ekstrem. Dan juga, cukup menarik saat Anda sanggup membawa pasien yang telah terkena serangan jantung dan membuat mereka menjalani pola makan nabati. Karena kita tahu bahwa setiap kali minyak olahan, susu, daging, ikan, dan ayam melewati bibir kita, makanan itu melukai lapisan lembut di sisi dalam dari pembuluh darah. Dan kami temukan bahwa saat kami membawa pasien yang telah terkena serangan jantung, mereka bagai mayat hidup, mereka gagal mengatasi serangan pertama atau kedua, mereka gagal pada angioplasty pertama atau keduanya, beberapa orang mengatakan hidupnya tak akan melewati setahun, dan saat mereka mendapatkannya, dan mendapatkan langsung, suatu imbalan luar biasa mengetahui bahwa bukan saja bisa menghentikan penyakitnya, tapi mereka bisa membalik penyakitnya. Itulah hadiah paling kuat bagi para pasien itu untuk menyadari bahwa dirinya sendiri sekarang telah menjadi pengendali dari penyakit yang menghancurkannya.

Supreme Master TV: Film “Garpu Di Atas Pisau” juga mengikuti kehidupan beberapa pasien berpenyakit kronis yang menjalankan saran dari dokternya dan jalankan pola makan vegan menyembuhkan dan bergizi

Pembicara 1: Saya membalik diabetes. Diabetesnya tidak kembali. Diabetesnya tidak kembali.

Pembicara 2: Pola makan jauh lebih penting dibanding perkiraan siapa pun juga.

Rip: Hanya saja orang-orang mulai bertanggung jawab terhadap kesehatannya, dan mulai lebih banyak memakan makanan nabati. Sesederhana itu.

Supreme Master TV: Tujuan Brian Wendel adalah supaya “Garpu di Atas Pisau” bisa mengajak pemirsa untuk berhenti mengkonsumsi produk hewani. Upaya mulianya menyentuh setiap orang yang terlibat dalam produksi film ini
Apakah pembuatan film ini mengubah gaya hidup Anda atau orang-orang di sekitar Anda?

Brian Wendel: Ya, bagi saya, saya telah beralih ke makanan nabati selama 10 tahun sekarang. Tapi, tentunya setiap orang yang bekerja di film ini telah mengubah pola makannya, dan tidaklah diwajibkan setiap orang melakukan itu. Jadi setiap orang dari produser; sampai direktur-penulis; bahkan sampai pengacara; dan akuntan; dan bahkan penggubah musiknya, hanya dengan menggubah musik dari rumahnya, ikut mengubah pola makannya. Jadi dampaknya sangat besar. Dan beberapa orang yang bahkan merupakan kru kami berkata secara spesifik, “Saya tidak mengubah pola makan saya demi film ini. Hanya agar Anda tahu.” Dan saya hanya ingin orang terbaik membantu saya membuat film itu. Jadi kenyataan bahwa mereka memang berubah sangat tidak bisa dipercaya. Dan setiap orang, yang berhubungan, yang bekerja di film ini memang mengubah pola makannya

Supreme Master TV: Secara kebetulan Lee Fulkerson, penulis dan direktur “Garpu Di Atas Pisau”, muncul dalam film dokumenter ini sebagai salah satu dari banyak riwayat tokoh yang beralih menjadi vegan dan memperoleh manfaat yang tak terkira.

Lee Fulkerson: Tidaklah direncanakan bagi saya untuk menjadi bagian film “Garpu Di Atas Pisau”. Saya sedang melakukan perjalanan penelitian untuk berbicara dengan para dokter yang akan merawat beberapa pasiennya di film ini. Saat perjalanan, saya meminum 2 minuman energi.
Saya juga minum Coke 12 ons, dan tambahan setengah botol Coke 12 ons. Saya katakan, “Ya, kenapa Anda tidak memeriksa saya?” Kami putuskan merekamnya hanya untuk bersenang-senang. Kolesterol saya sangatlah tinggi, berkisar 240 Saya tidak pernah setinggi itu sebelumnya. Dan lebih menakutkan lagi, saya memiliki peradangan pembuluh vena yang dikatakan saya berisiko terkena serangan jantung. Jadi itu membuat saya takut, dan saya memilih beralih ke pola makan nabati yang sehat untuk melihat apakah saya bisa membalik kondisi itu.

Supreme Master TV: Dimanapun film ini diputar, film ini menunjukkan keberhasilan yang luar biasa
Ketertarikan seperti apa yang dilihat dalam film ini?

Brian Wendel: Dengan pemasaran amat sedikit, kami memutarnya dengan penuh sesak ditonton orang diseluruh negara ini, dan lewat banyak blog, banyak media sosial semua mengindikasikan bahwa orang-orang sungguh sangat tertarik dengan film ini.

Supreme Master TV: Apa yang membuat film dokumenter ini begitu meyakinkan adalah pesan sederhana namun efektifnya.

Lee Fulkerson: Bagi saya, pesan yang disampaikan dari “Garpu Di Atas Pisau” adalah agar orang-orang bisa mengendalikan keadaan kesehatannya sendiri. Pada akhirnya, informasi ini adalah kekuatan Yang membantu orang memiliki derajat kendali terhadap keadaan kesehatannya sendiri yang tidak diberikan oleh sistem medis tradisional. Film ini memberi gambaran lengkap bahwa pola makan berpengaruh dalam jangka panjang, dalam jangka pendek, dan tidak akan mendapatkan lebih baik dibanding itu.

Supreme Master TV: Film dokumenter meyakinkan ini telah meninggalkan kesan mendalam pada pemirsanya.

Brendan: Saya kira ini jelas merupakan sebuah argumen meyakinkan untuk setidaknya mencobanya jika Anda punya beberapa masalah kesehatan ini. Dan apa yang benar-benar juga saya sukai adalah hal tentang menjaga kesehatan di tangan Anda sendiri, tidak tergantung pada obat yang mengobati gejala. Jadi, pendekatan proaktif pasti benar-benar menarik bagi saya.

Supreme Master TV: Jadi, apa pendapat Anda tentang film “Garpu Di Atas Pisau”?

Penonton C: Saya kira itu cukup menakjubkan,

Penonton D: Saya kira itu benar-benar mengubah hidup.

Supreme Master TV: Apa menurut Anda film ini akan menginspirasi Anda mengubah pola makan?

Penonton C: Pasti, pasti, ya.

Penonton D: Saya kira kita berubah malam ini.

Penonton C: (Benar.) Kita pasti akan memulai hidup baru.

Josh: Akan terjadi dunia yang berubah. Ini menyentuh pada hal-hal yang belum disentuh, dan mutlak perlu bagi setiap orang untuk melihat dan mengubah dunia.

Rip Esselstyn: Harapan saya adalah selama lima tahun ke depan, kita benar-benar sebagai negara yang bisa sampai ke titik ungkit tertentu, dimana makan tanaman dipandang sebagai hal mutlak yang paling keren di planet ini. Makan daging domba dan iga dan steak dan hamburger akan dipandang seperti orang yang mengemudi Hummer sekarang ini. Ini sepertinya, ayolah: apa yang sedang Anda lakukan? Anda tidak membantu siapa pun.

Supreme Master TV: Bisakah Anda bayangkan seluruh negeri menjadi vegan atau seluruh dunia menjadi vegan?

Brian Wendel: Tentu saja, saya kira akan datang suatu saat ketika kita akan melihat kembali ke zaman yang sedang kita lalui sekarang ini sebagai Zaman Kegelapan. Ide mengonsumsi makanan yang berasal dari hewan dan makanan olahan benar-benar tidak baik bagi kita. Saya sangat berharap bahwa kita akan menuju ke arah yang berbeda dengan tempat kita berada sekarang.

Supreme Master TV: Kami sangat berterima kasih kepada Brian Wendel, Lee Fulkerson, Dr. Caldwell Esselstyn, Dr. T. Colin Campbell dan semua yang terlibat karena telah membuat film hebat ini. Anda semua meningkatkan kesehatan tak terhitung orang melalui karya luar biasa ini dan membantu mengangkat planet kita. Semoga semakin banyak orang menyaksikan dan tergerak untuk merangkul gaya hidup nabati yang sehat didorong oleh film dokumenter Anda yang mengubah hidup.

Untuk detail lebih jauh tentang “Garpu Di Atas Pisau”, silakan kunjungi

www.ForksOverKnives.com


 
Cari di Semua Acara
 
 
Paling populer
 CARA HIDUP SEHAT Dr. Neal Barnard:Makan dengan Benar demi Bertahan terhadap Kanker - Bag.1/8
 HIDUP SEHAT Penelitian Cina Dr. T. Colin Campbell: mengurangi Resiko Penyakit Dengan Diet Vegan - Bagian 1
 Dr. Joel Fuhrman: Tingkatkan Kesehatan Anda dengan Pola Makan Nabati
 Kesehatan Optimal lewat Kesempurnaan Gizi bersama Baxter Montgomery, M.D.
 HIDUP SEHAT Nutrisi Vegan bersama Dr. Eric Slywitch Bagian 1/2 (dalam bahasa Portugis)
 HIDUP SEHAT Cara untuk Bugar: Jawaban dari Ahli Nutrisi Anne-Marie Roy (Bahasa Prancis)
 Paul Stamets bicara Tentang Jamur: Pemberi Manfaat bagi Seluruh Spesies Bumi
 Biarkan Makanan Menjadi Obat Kita - Dr. Brian Clement dari Institut Kesehatan Hippocrates
 HIDUP SEHAT Mike Anderson: Diet Memuji Bagian 1/2
 Patrick Reynolds: “Berbicara Dengan Anak Anda Tentang Merokok”