Hari Tanpa Daging 2011 Sukses. – 22 Mar 2011  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Dalam kampanye pendidikan pola makan dasar terbesar dunia, Hari Tanpa Daging pada tanggal 20 Maret mendorong orang-orang di seluruh dunia untuk berupaya menyingkirkan daging dari pola makannya dan sebaliknya mengeksplorasi gaya hidup vegan yang ramah lingkungan dan penuh vitalitas.

Didirikan pada tahun 1985 oleh Gerakan Hak Asasi Hewan Ternak (Farm Animal Rights Movement) yang berada di AS, Hari Tanpa Daging adalah sebuah acara internasional yang diorganisir oleh kelompok-kelompok dan individu-individu di lusinan kota termasuk Stanford, Kalifornia, AS; Munich, Jerman; dan Beijing, China, itulah beberapa diantaranya. Para peserta tahun ini menetapkan tujuan bahwa pada bulan Januari akan menyajikan contoh hidangan vegan sebanyak 10.000 bagi orang yang lewat, dengan rencana untuk meraih lebih dari 18.000 orang.

Mereka bekerja sama dengan lebih dari selusin perusahaan makanan vegan yang menyumbangkan bahan-bahan yang menawarkan contoh hidangan yang enak. Anggota Asosiasi kami dari Daejon, Korea Selatan; Accra, Ghana; Sydney, Australia; Lima, Peru dan tempat lainnya juga bergabung di berbagai kegiatan acara menarik untuk berbagi tentang banyaknya manfaat hidangan nabati.

Kelompok: Selamat Hari Tanpa Daging! Jadilah Vegan, Bertindaklah Hijau untuk Selamatkan Bumi!

Selamat kepada organisasi di seluruh dunia dan para peserta Hari Tanpa Daging 2011! Semoga setiap orang memiliki kesempatan menikmati bahagianya pola makan vegan dan berencana untuk menjadi vegan seumur hidup!

trackback : http://suprememastertv.tv/bbs/tb.php/killers_ina/623

 
::: Pembunuh : :::
SOLUSI untuk PLANET dari Maha Guru Ching Hai
Daging
Susu
Alkohol
Narkoba
Rokok
Berita Peringatan
Info Terbaru Flu Babi
Hentikan Kekejaman Terhadap Hewan
Makan daging adalah pembunuh nomor satu