Tekanan yang disebakan kekurangan air – 19 Juli 2009  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Selebriti Matt Damon mengadakan kerja sama baru untuk penyediaan air bersih.

Aktor Amerika pemenang pengahargaan Academy, Matt Damon, dan juga seorang yang dermawan serta pendiri badan amal H2O di Afrika, telah membentuk kerja sama baru dengan sesama pendiri WaterPartners, Gary White, untuk mendirikan organisasi nirlaba baru yang dinamakan Water.org. Tujuan upaya kemanusiaan mereka adalah untuk menyediakan sumber air minum yang bersih bagi ratusan juta orang di negara-negara berkembang. Sdr. Damon berkata, “Setiap 15 detik, di seluruh dunia ada seorang anak di negara-negara berkembang yang meninggal karena penyakit yang berkaitan dengan air… Sebagai seorang pemimpin yang cerdas dalam sektor yang memberikan solusi berkelanjutan dan inovatif bagi mereka yang membutuhkan, WaterPartners adalah pilihan alami bagi mereka untuk berkarya dalam membuat perubahan yang lebih berarti dan efektif.”
Surga memberkahi Anda dengan melimpah, Sdr. Matt Damon, atas upaya kerja sama Anda yang menguntungkan melalui Water.org. Semoga ketulusan dan bintang cemerlang Anda dapat membawa harapan baru yang melimpah bagi kehidupan banyak orang.

Untuk menghargai upaya kemanusiaan yang mulia ini, Maha Guru Ching Hai memberikan kepada Matt Damon dan Water.org dana sebesar US$50.000 dan sebuah Surat Penghargaan atas prakarsa baik mereka.

Referensi:
http://www.kansascity.com/stargazing/story/1326347.html
http://www.newsletter.co.uk/latest-entertainment-news/Matt-Damon-launches-water-appeal.5459179.jp 
http://www.sfgate.com/cgi-bin/blogs/green/detail?blogid=49&entry_id=43665&type=green http://www.examiner.com/x-13250-Seattle-Celebrity-Headlines-Examiner~y2009m7d15-Matt-Damon-is-cofounder-of-a-new-charity 
www.water.org