Stefan Wolf: Saya merasa entah bagaimana bahwa Alam Semesta bersama saya menciptakan film ini. Ada banyak sekali kebetulan-kebetulan dan saya kebetulan berada di waktu yang tepat, di saat yang tepat. Sebuah komunitas lingkungan atau desa lingkungan adalah suatu perkampungan orang, di mana orang-orang memiliki kepemilikan bersama akan suatu lahan, dan berusaha menjalankan gaya hidup yang berkelanjutan, yang sesuai bagi manusia, hewan, dan Bumi. Dan dengan ini tentu saja, mereka mengurangi apa yang disebut jejak ekologis mereka, yang merupakan dampak yang kita timbulkan terhadap Bumi melalui gaya hidup sehari-hari.
Supreme Master TV: Dokumenter Stefan “A New We” menyoroti orang-orang, gaya hidup, dan filosofi di balik 10 komunitas yang sengaja disebar berlokasi di delapan negara Eropa. Itu mewakili kemungkinan-kemungkinan dari kehidupan bersama yang harmonis, dalam hubungan erat dengan Ibu Bumi, sebagai sebuah model kehidupan penuh kegembiraan, sehat, dan ramah lingkungan bagi masa depan. Stefan menjelaskan bagaimana proyek ini dimulai
Stefan Wolf: Nah, 3 tahun lalu saya tinggal di sebelah desa lingkungan, yang baru saja didirikan, dan di sana saya bersentuhan dengan ide ini untuk pertama kalinya. Dan setelah itu, setelah setengah tahun, saya melakukan perjalanan menyeluruh ke Australia dan ke New Zealand, di mana saya mengunjungi beberapa komunitas lingkungan ini dan saya sangat terinspirasi. Jadi ketika saya kembali ke Eropa saya berpikir, “Wow, oke! Saya ingin tahu lebih banyak tentang desa lingkungan Eropa. Saya ingin mengunjungi komunitas lingkungan yang sudah mapan dan desa lingkungan yang sudah berjalan.” Dan pada saat yang sama saya merasa adalah penting bahwa lebih banyak orang mendapat informasi tentang ini, & karenanya saya tetapkan untuk membuat dokumenter ini yang menampilkan berbagai variasi dari gaya hidup jenis ini.
Supreme Master TV: Tema universal tentang komunitas lingkungan adalah penggunaan bersama dari tanah dan sumber daya. Komunitas ini, seringkali berdiri melalui sebuah asosiasi atau kerjasama sosial, dan dijaga bersama dengan sebuah komitmen sampai visi bersama, serangkaian nilai-nilai bersama, atau keyakinan atau spiritualitas bersama. Ciri lain dari desa lingkungan adalah rasa keterkaitan yang kuat dengan Bumi dan satu sama lain, dan berbagi peranan dalam pengambilan keputusan tentang hal-hal yang mempengaruhi tanah dan komunitas.
Stefan Wolf: Idenya adalah bahwa kami tidak saling memisahkan diri dari satu sama lain, tapi kami melihat diri kami sebagai satu keluarga besar, dan karena itu kami juga membuat keputusan bersama dan kami berbagi. Kami berbagi barang sehari-hari, sebagai contoh. Beberapa desa lingkungan mereka hanya gunakan 3-4 mobil, sekitar 100 orang menggunakannya dan ada jadwal yang mereka bisa lihat, “Oke, mobil ini bebas di sana, saya butuh di sana,” lalu mereka menulis nama mereka dan di mana mereka membutuhkannya. Jadi pada umumnya itu adalah perilaku bahwa kami adalah keluarga besar, bahwa kami tidak terpisah satu sama lain, tapi adalah satu. Jadi pilihan-pilihan yang saya buat, juga mempengaruhi semua orang, dan karenanya saya juga mempertimbangkan orang lain.
Supreme Master TV: Dalam menjaga prinsip hidup ramah lingkungan, desa lingkungan yang tampil dalam dokumenter Stefan menerapkan gaya hidup vegetarian atau vegan organik karena gaya hidup itu secara besar mengurangi dampak terhadap lingkungan dan hubungan yang lebih penuh kasih dengan Ibu Bumi.
Stefan Wolf: Kebanyakan desa lingkungan membuat pilihan untuk memiliki dapur umum mereka yang setidaknya vegetarian atau vegan. Masalah etika merupakan alasan yang sangat besar; itu mungkin alasan terbesar. Sangatlah alami bahwa pola makan nabati dipandang sebagai jauh lebih bermanfaat dari segala segi.
Supreme Master TV: Sebagai seorang vegan yang berkomitmen, Stefan berharap bahwa dokumenternya akan membantu meningkatkan kesadaran akan manfaat-manfaat dari gaya hidup vegan.
Stefan Wolf: Tentu saja sebagian orang bicara lantang tentang itu. Mereka menyebutkan beberapa alasan mengapa mereka bervegetarian atau vegan. Dan karena orang yang melihat dokumenter juga dapat melihat betapa indahnya kehidupan mereka, itu mungkin bahkan jadi lebih jelas bagi mereka bahwa ini sangat berguna bagi orang-orang. Hanya ketika Anda melihat kesejahteraan dan kesehatan menyeluruh dari orang-orang dan bahwa mereka juga, secara umum, lebih damai dalam batin. Dan karena mereka tidak mengambil semua kekejaman ini dalam diri mereka dengan makan daging hewan yang dieksploitasi, adalah juga jauh lebih damai di dalam batin. Dan tentu saja ini bermanfaat bagi kesehatan Anda dan tentunya bermanfaat juga bagi lingkungan Anda. Kita semua berjuang untuk cinta dan kebahagiaan, dan kita memiliki ini sebagai kesamaan. Jadi mari lihat bagaimana kita bisa meraih ini bersama. Apa cara yang paling bermanfaat bagi kita semua?
Supreme Master TV: Stefan berbagi bersama kami keputusannya untuk menjadi vegan dan bagaimana hal ini menjadi titik balik besar dalam hidupnya.
Stefan Wolf: Saya mengalami kondisi yang luar biasa menakjubkan saat saya membuat keputusan ini; itu menakjubkan. Saat itu seperti ada malaikat-malaikat yang berbisik pada saya dan mengatakan, “Stefan, Anda mendapatkannya!” Dan rasanya sangat, sangat menakjubkan dan bahagia dan melegakan. Ya, saat itu adalah titik balik. Dan setelah itu saya menemukan cara yang jauh lebih dalam tentang bagaimana hidup vegan bahkan mempengaruhi lingkungan pada berbagai tingkatan.
Supreme Master TV: Inspirasi Stefan untuk menerapkan pola makan nabati muncul saat dia tinggal di antara komunitas vegan di New Zealand.
Stefan Wolf: Pada dasarnya saya melihat betapa orang yang menakjubkannya mereka, betapa penuh kasihnya mereka. Itu sangat menginspirasi saya. Saya mengambil waktu di di sana untuk melihat secara mendalam pada pilihan-pilihan makan saya dan saya menanganinya. Saya membaca buku tentang itu & saya menonton secara khusus film-film tentang itu. Dan satu film, yang berjudul ‘Peaceable Kingdom,” sangat kuat mempengaruhi saya. Saya baru menyadari bahwa karena tujuan saya, tujuan saya adalah menjadi lebih dan lebih penuh kasih, lebih dekat dan lebih dekat pada kasih tanpa syarat sejati, saya menyadari apa yang saya lihat di sana, eksploitasi hewan ini, tidak ada hubungannya sama sekali dengan kasih. Dan bagi saya ini menjadi jelas bahwa saya hentikan ini dan saya tidak akan ikut serta lagi dalam kekerasan ini. Setelah film ini saya berbaring di karavan saya, dan saya seperti, oh saya terguncang. Sepertinya di dalam diri saya segala sesuatu bergerak, karena saya tahu saya akan membuat perubahan ini sekarang; ini akan mengubah seluruh hidup saya. Sepertinya di dalam diri saya sesuatu berubah sejak itu, dan saya katakan, “Ya! Saya akan melakukannya. Saya ingin jadi vegan sekarang. Saya ingin membebaskan diri saya. Saya ingin bebaskan hewan-hewan.” Ketika saya vegetarian dan saya masih konsumsi produk-produksi susu dan hampir setiap kali setelah makan yang ada kandungan butter atau produk susu apa pun, saya seperti merasa kelelahan. Rasanya tidak enak. Itu tidak berpengaruh baik pada tubuh saya. Dan setelah saya jadi vegan, hal ini juga menghilang. Jadi saya merasa jauh lebih nyaman dengan tubuh saya, segalanya.
Supreme Master TV: Antusiasme Stefan yang sepenuh hati untuk manfaat dari pola makan nabati telah menjadi alat dalam mendukung banyak teman-temannya menjadi vegan. Dia juga menjadi aktif dalam berbagi pesan penting ini kepada orang lain.
Stefan Wolf: Saya terjemahkan sebagai contoh “The World Peace Diet” disertasi dari Dr. Will Tuttle ke dalam bahasa Jerman. Dan juga beberapa teman saya setelah mendengarkan pesan mendalam dari Dr. Will Tuttle, mereka juga memahaminya dalam cara yang begitu dalam sehingga banyak dari mereka menjadi vegan. Maksud saya, bahkan pria pejagal menjadi vegan; pria yang sebelumnya pejagal menjadi vegan. Atau sebagai contoh, hanya beberapa minggu lalu, seorang pemburu dari Amerika, dia membaca “The World Peace Diet” oleh Dr. Will Tuttle, dan melalui ini dia sangat tersentuh dan mendapat satu kesadaran sehingga dia menjadi vegan. Dan ya, jadi kita dapat berubah sebagai manusia.
Supreme Master TV: Masa kecil Stefan dihabiskan di peternakan yang dikelilingi alam yang membentang di daerah pedesaan Austria yang indah. Bahkan sebagai seorang anak, Stefan merasa tidak nyaman dengan ide memelihara hewan untuk dijagal. Stefan menjelaskan bagaimana aspek masa kecilnya ini membantu mempengaruhi perubahannya ke gaya hidup vegan.
Stefan Wolf: Kami memiliki peternakan kecil dan orang tua saya terbiasa menjagal hewan, dan babi khususnya. Dan saya bahkan seperti dipaksa untuk membantu. Bukan dengan membunuh itu sendiri tapi setelahnya dengan semua tugas berdarah ini. Saya tak pernah suka itu. Baunya terasa sangat aneh untuk saya. Dan sekarang saya sadar betapa gilanya untuk habiskan begitu banyak pekerjaan dalam memelihara hewan. Kami gunakan semua jagung ini, ini adalah jumlah jagung yang luar biasa untuk diberi makan pada semua hewan agar kami bisa menjagal mereka pada akhirnya, yang mana begitu banyak pekerjaan. Saya dapat melihat itu sekarang begitu jelas bahwa ketika Anda mengurung hewan, sebenarnya Anda menjadikan diri Anda sendiri budak, karena ada begitu banyak pekerjaan untuk dilakukan saat Anda mencuri kebebasan hewan. Dan itu adalah pemborosan energi dan waktu yang besar.
Supreme Master TV: Kami tanyakan Stefan apa yang memicu ketertarikannya dalam membuat dokumenter dan apa yang menjadi aspek paling memuaskan dari karir pembuatan filmnya hingga hari ini.
Stefan Wolf: Ketertarikan itu adalah saya tahu bahwa film atau dokumenter itu dapat memberikan pengaruh sangat kuat pada kehidupan seseorang. Anda dapat menjangkau sangat banyak orang dengan media film. Dan karena saya ingin membuat perubahan positif di Bumi ini, saya tahu bahwa dengan membuat film yang mendukung masa depan positif adalah cara yang sangat efektif. Saat-saat saya yang paling membanggakan tentunya adalah ketika orang begitu tersentuh saat mereka menonton film & benar-benar membuat perubahan. Sampai saat ini saya masih menerima email dari orang yang menulis betapa bersyukur mereka, yang memberi mereka harapan baru mengetahui tentang desa-desa lingkungan ini dan gaya hidup berbeda ini. Dan seringkali ini mengubah serangkaian arah. Daripada liburan yang biasa, mereka ubah perjalanan mereka sekarang ke perjalanan desa lingkungan. Dan ini adalah saat-saat yang sangat menyentuh ketika saya melihat ini sungguh memiliki dampak yang sangat positif terhadap orang-orang. Ini sungguh, ini mengubah hidup mereka. Intinya saya ingin tunjukkan pada dunia, “Hei, lihat! Ada begitu banyak orang yang bertindak dan membuat perubahan mendasar yang indah dan bermanfaat bagi semua makhluk dan Bumi.” Saya ingin membuat orang sadar bahwa mereka dapat melakukan itu juga, dan mereka juga dapat memulainya sekarang untuk berada di jalur itu dan membantu menciptakan surga di Bumi.
Supreme Master TV: Sambil mennerjemahkan, mempromosikan, dan mendistribusikan “A New We,” Stefan memiliki rencana untuk usaha-usaha kreatif lainnya termasuk proyek musik dan dokumenter baru.
Stefan Wolf: Film baru selanjutnya akan dibuat di New Zealand dan saya akan memfilmkan sebuah komunitas vegan. Sebenarnya komunitas vegan di mana saya menjadi vegan. Dan saya hanya ingin membuat dokumenter saja tentang mereka secara lebih detil, yang memberikan banyak detil dan pandangan dari dalam tentang bagaimana mereka hidup dan bagaimana mereka terorganisir.
Supreme Master TV: Dalam masa penelitian dan pengalaman ekstensifnya tentang desa lingkungan di Eropa, Australia, dan New Zealand, kami meminta Stefan menggambarkan komunitas lingkungan ideal yang ingin dia ciptakan jika diberikan kesempatan.
Stefan Wolf: Untuk permulaan, komunitas lebih kecil terdiri dari antara 10 dan 12 orang, dan tinggal bersama di lahan yang dimiliki bersama. Dan itu harus komunitas vegan, selaras dengan alam. Maksudnya hidup sangat dekat dengan alam dan dengan derajat mencukupi diri sendiri yang tinggi. Dan orang-orang di mana saya tinggal bersama, sungguh seperti yang saya impikan, dan kami memiliki visi bersama yang sama, yang pada dasarnya untuk menciptakan surga vegan di Bumi, di mana semua makhluk bisa bebas dan bahagia.
Supreme Master TV: Pada sebuah videokonferensi bulan Juni 2008 dengan para anggota Asosiasi kami dari Surrey, Inggris Raya, Maha Guru Ching Hai berbicara tentang dunia surgawi ini yang akan terwujud hanya dalam beberapa minggu sekiranya seluruh dunia menjadi vegan.
Supreme Master Ching Hai: Jika dunia menjadi 100% vegetarian sekarang juga, efek bagusnya akan terlihat dalam waktu kurang lebih 60 hari. 8 minggu yang pendek ya. Dan Bumi seperti apa yang akan kita tinggal? Itu akan jadi Firdaus lagi. Kita akan mendapat damai seketika, dan realisasi persamaan antara semua bangsa, antara semua manusia dan antara manusia dan hewan-hewan. Dan orang akan menghormati bahkan pada pepohonan dan tumbuhan.
Segala sesuatu akan jadi lebih subur, berlimpah. Orang akan merasa bahagia, bahkan tanpa alasan, mereka takkan tahu mengapa mereka bahagia, dan makanan akan cukup dimana-mana. Sungai akan mengalir dengan lancar lagi. Bencana akan menghilang. Surga akan tersenyum pada manusia dan harapan baik akan terpenuhi. Itulah sejenis Firdaus, ya. Jika kita menjadi vegetarian, semua manusia di atas planet ini, itulah efeknya.
Silakan kunjungi untuk lebih jauh tentang documenter Stefan Wolf
“A New We”