Wajah manusia – dan kekuatan manusia – dalam perubahan ikim
Menandai tahap tingkat tinggi akhir Konferensi Perubahan Iklim PBB,
perwakilan PBB dan organisasi mitra memperingati Hari Kemanusiaan di lokasi
konferensi itu di Kopenhagen, Denmark, untuk mengangkat kesadaran tentang
implikasi manusia terhadap perubahan iklim.
Wartawan Supreme Master Television di Kopenhagen menyampaikan rinciannya.
Koresponden Supreme Master TV: “Alam tidak berunding”. Inilah
perkataan Sekretaris Jenderal PBB Ban untuk mengisyaratkan keputusan tegas
yang harus dibuat sekarang untuk menghentikan semakin buruknya bencana iklim.
Kemerosotan alam yang disebabkan manusia digambarkan dengan baik oleh Wakil
Sekretaris Jenderal untuk Urusan Kemanusiaan dan Koordinator Bantuan Darurat
PBB John Holmes.
John Holmes, Wakil Sekretaris Jenderal untuk Urusan Kemanusiaan dan
Koordinator Bantuan Darurat PBB (L): 20 tahun yang lalu mungkin terjadi
200 bencana alam per tahun, tapi sekarang kita menghadapi lebih dari 400.
Sementara 5 tahun lalu, separuh dari bencana itu berkaitan dengan iklim,
sekarang, tiga perempat dari bencana itu berkaitan dengan iklim. Perubahan
iklim bukanlah ancaman masa depan yang abstrak. Perubahan iklim terjadi
sekarang dan mempengaruhi orang-orang.
Koresponden Supreme Master TV: Seperti yang lainnya pergi ke
Kopenhagen untuk mendukung, para anggota Asosiasi Internasional Maha Guru
Ching Hai terus menyebarkan informasi tentang kekuatan setiap orang untuk
membalik pemanasan global dengan beralih ke pola makan nabati. Solusi vegan
juga dibicarakan oleh Parlemen Eropa tepat sebelum KTT Iklim dan secara
khusus dianjurkan oleh para pemimpin ternama seperti Ketua Panel
Antarpemerintah untuk Perubahan Iklim PBB, Dr. Rajendra Pachauri.
Dr. Rajendra Pachauri – Ketua Panel Antarpemerintah untuk Perubahan Iklim
PBB, Vegetarian (L): Menurut saya, kita harus menggunakan setiap cara
untuk mengurangi emisi gas rumah kaca, dan saya sampaikan sekali lagi kepada
Anda bahwa mengurangi konsumsi daging merupakan cara yang sangat efektif
untuk melakukan hal itu.
Koresponden Supreme Master TV: Minggu ini, Asosiasi kami mengadakan
jamuan vegan organik yang mewah di Hotel Hilton, Kopenhagen, dan mengundang
150 delegasi konferensi dan organisasi untuk berpartisipasi dalam pemahaman
yang lebih besar tentang solusi pola makan bagi perubahan iklim.
Tanggapannya penuh dengan semangat.
Niti Desuderai – Presiden Perkumpulan Perlindungan Lingkungan Malaysia,
Vegetarian (L): Saya ingin mengucapkan selamat kepada organisasi Anda
atas semua upaya besar yang Anda lakukan untuk menciptakan kesadaran tentang
perlunya menerapkan pola makan vegetarian.
T. Arroyo - Anggota Kongres Filipina (L): Kami ingin mencoba makanan
vegan Anda, dan sesungguhnya ini banyak dibicarakan rekan-rekan kami. Saya
juga menyampaikan salam kepada Maha Guru dan terima kasih kepadanya atas
semua ini.
Koresponden Supreme Master TV: Supreme Master Television melaporkan
dari Kopenhagen, Denmark.
PEMBICARA: Terima kasih kami kepada semua peserta konferensi yang berbakti,
serta semua pemimpin dan warga di Kopenhagen. Kami juga berterima kasih
kepada Maha Guru Ching Hai atas dukungannya yang gigih bagi perubahan menuju
pola makan vegan dan berdoa agar lebih dari 130 kepala negara dan pemerintah
akan menerima perjanjian yang sama-sama untung demi kelangsungan planet kita.
Pada konferensi video Oktober 2009, Maha Guru Ching Hai berpesan kepada para
pemimpin dunia agar tindakan mereka sesuai dengan hukum keharmonisan alam,
termasuk hewan sesama penghuni Bumi kita.
Maha Guru Ching Hai: Ibu-ibu dan Bapak-bapak, semua orang berkuasa di
seluruh dunia dan dalam masyarakat kita, undang-undang hanya menghukum
seseorang yang melakukan suatu kesalahan terhadap masyarakat. Tapi
hewan-hewan ini tidak pernah melakukan kesalahan apapun terhadap kita. Jika
kita ingin mendapatkan ampunan dari Surga demi hidup kita di Bumi ini,
pertama kita harus menjadi pemaaf dengan memberikan martabat dan kebebasan
hidup bagi hewan. Hanya dengan begitu kita dapat mengembalikan keseimbangan
lingkungan yang saya tahu, Anda juga sedang mencoba melindunginya.
Jadi mohon semua orang menanam sayuran, jadilah vegetarian dan kita dapat
bertindak hijau setelah itu jika planet ini sudah selamat. Mohon selamatkan
Bumi kita. Semoga Anda berhasil.
Referensi:
http://www.sciencedaily.com/releases/2009/11/091105143823.htm?utm_source=feedburner&utm_medium=feed&utm_campaign=Feed%3A+sciencedaily+(ScienceDaily%3A+Latest+Science+News)Berita TambahanFormosa (Taiwan) menyumbang US$50.000 kepada Bird Life International dari
Kerajaan Inggris untuk membantu upaya perlindungan dan pelestarian kehidupan
burung mereka.
http://english.cna.com.tw/ReadNews/Detail.aspx?pSearchDate=&pNewsID=200911200007&pType1=JD&pType0=xJDLNHH&pTypeSel=0 Untuk melindungi populasi gajah Asia, macan Indo-China, dan hewan langka
lainnya yang terancam punah, pemerintah China dan Laos bekerja sama untuk
membangun cagar alam lintas negara yang menghubungkan negara mereka.
http://news.xinhuanet.com/english/2009-12/13/content_12641479.htmMenteri lingkungan Libanon Mohammed Rahhal mengumumkan anggaran keuangan
negara itu yang pertama kalinya untuk menghadapi perubahan iklim, dengan
rencana mendanai energi berkelanjutan dan langkah mitigasi lainnya.
http://www.france24.com/en/node/4940603