email to friend  Kirim halaman ini buat teman   Jika anda ingin menambahkan video ini ke dalam blog atau website pribadi anda, silahkan klik link berikut untuk mendapatkan source code-nya.  ambil source code   Cetak

KTT "Pemanasan Global dan Kesehatan" diadakan di Formosa (Taiwan)

Penemuan tentang perubahan iklim yang disajikan oleh Dr. Liu Shaw-Chen, Direktur Pusat Penelitian Perubahan Lingkungan Akademi Sinika di Formosa menunjukkan bahwa lamanya dan intensitasnya angin topan serta badai hujan di pulau itu telah berlipat dua dalam waktu 45 tahun, sedangkan angka kenaikan permukaan laut di Formosa lebih tinggi daripada angka rata-rata di dunia.

Untuk menanggapi keadaan mendesak dari dampak pemanasan global ini dan lainnya, Rumah Sakit Universitas Taiwan Nasional Cabang Yunlin dan pemerintah Kabupaten Yunlin menyelenggarakan forum perubahan iklim pertama mereka di Yunlin.

Para peserta menyerukan pemerintah dan ahli medis untuk bertindak dengan tegas dalam mengurangi konsumsi daging untuk menghentikan pemanasan global, sementara itu juga mencegah krisis kesehatan manusia.

Ming-Been Lee, Presiden Asosiasi Medis Taiwan, Formosa: Dari bidang medis, kami sudah mengetahui bahwa makan daging adalah salah satu faktor yang mempengaruhi pemanasan global. Jadi saat kami membicarakan secara khusus tentang masalah kesehatan, tentu saja kami harus menekankan vegan, makanan nabati.

Dr. Rui-Yun Xu – Dokter Rumah Sakit Hua-Lian Tzu Chi, Formosa: Vegetarian memiliki tubuh yang lebih murni dan lebih sehat. Kami melihatnya dari survei kami yang lalu dan dari banyak laporan medis.

PEMBICARA: Prakarsa untuk mendorong tren vegan, seperti yang telah diluncurkan oleh pemerintah Kabupaten Yunlin, juga dibicarakan.

Zhi-Fen Su, Hakim Kabupaten Yunlin, Formosa: Kami mendorong semua sekolah untuk makan tanpa daging sedikitnya sehari seminggu. Dari Senin Tanpa Daging, secara berangsur-angsur kami mempromosikan dan memperpanjang menjadi dua hari seminggu. Kami harap ini bisa membuat semua orang memusatkan perhatian kepada kesehatan kita sendiri dan juga hubungan harmonis dengan sumber daya alam, serta mulai menghadapi masalah semacam ini dengan serius.

PEMBICARA: Rumah Sakit Universitas Taiwan Nasional, pemerintah Kabupaten Yunlin, semua orang terkemuka dan peserta KTT, terima kasih banyak atas usaha Anda dalam mendorong masyarakat ke arah pola makan nabati yang manfaatnya berlipat ganda. Semoga semua orang cepat beralih ke makanan bergizi ini untuk hentikan perubahan iklim tepat waktu dan menjamin kesehatan semua orang.

Seperti disebutkan pada kesempatan sebelumnya dalam menghadapi keadaan mendesak Bumi kita, Maha Guru Ching Hai berbicara dalam konferensi video bulan Oktober 2009 di Hong Kong tentang manfaat dari gaya hidup vegan organik terhadap diri sendiri dan planet.

Maha Guru Ching Hai: Setiap orang tahu bahwa sayuran organik sangat sehat. Anda lihat, jika Anda makan sayuran organik, Anda  hampir tidak pernah pergi ke rumah sakit dan semua uang dapat dihemat untuk pendidikan anak-anak yang lebih baik, perawatan lansia yang lebih baik, dan membangun jalan yang lebih bagus, lebih banyak peralatan, penemuan, dan memakainya lebih banyak untuk energi berkelanjutan, gratis untuk semua orang. Manfaatnya tak terbatas. Ini sudah waktunya bagi kita untuk beralih dari bisnis daging yang berbahaya, yang tidak berkelanjutan dan menuju cara yang lebih beradab, lebih efisien, lebih berkelanjutan, lebih manusiawi yaitu vegan organik. Dan itu akan selamatkan planet kita.

Referensi:

http://www.france24.com/en/20100128-us-affirms-climate-goals-un

Berita Tambahan
Perusahaan gas Uni Emirat Arab Emirates Gas mengembangkan alternatif gas karbid untuk pengolahan logam industri yang lebih ramah lingkungan, ekonomis, dan lebih aman.
http://www.wam.org.ae/servlet/Satellite?c=WamLocEnews&cid=1264322484422&
pagename=WAM%2FWAM_E_Layout&parent=Query&parentid=1135099399852

Interfaith Power and Light, sebuah kelompok nirlaba dari gereja Yahudi di Maine, AS mengadakan pertemuan lebih dari 50 jemaah untuk berbicara tentang penghentian perubahan iklim, dengan harapan mempengaruhi RUU iklim pemerintah pusat.
http://www.istockanalyst.com/article/viewiStockNews/articleid/3827663

Korea Selatan mengumumkan rencana proyek 10 tahun untuk membangun jaringan jalur sepeda di seluruh negeri yang mendorong perjalanan pulang balik hijau lokal serta perjalanan antar kota.
http://www.koreatimes.co.kr/www/news/nation/2010/02/113_60096.html