Pencairan Antarktika mempercepat lepasnya metana - 23 Sep 2010  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Pada perjalanan ke Benua Antarktika baru-baru ini, ahli geologi Argentina Dr. Rodolfo del Valle menyaksikan gelembung yang terus-menerus dari bawah permukaan air di area tertentu. Pengukuran mengungkapkan bahwa gelembung itu 99% nya adalah gas metana. Dengan beting es Antarktika Barat dan gletser itu sudah terlihat mencair akibat perubahan iklim, maka, karena potensinya, pelepasan metana tambahan bisa mempercepat pemanasan global melampaui apa yang para ilmuwan telah gambarkan sebagai titik kritis tak terbalikkan, lalu mendorong ke perubahan Bumi yang besar sekali.

Dr. del Valle sekarang sedang bekerja untuk menentukan dampak potensial dari gas rumah kaca ini sambil berkata, "Kami percaya ada sejumlah besar endapan metana yang tidak stabil yang mungkin bocor ke atmosfer dan mempercepat pemanasan." Ia melanjutkan berbicara tentang perubahan yang terlihat sepanjang periode sejarah geologi yang signifikan, "Dari tujuh kepunahan besaran utama yang menghilangkan 90% spesies pada waktu itu, lima diakibatkan oleh perubahan iklim, dan satu khususnya terjadi di perbatasan Permo-Triasik - bisa jadi secara langsung diakibatkan oleh pelepasan metana besar-bersaran di Paleozoikum Atas.”

Dr. del Valle, kami menghargai usaha Anda menyiagakan kita terhadap bukti paling akhir perubahan iklim yang terus berlanjut ini. Mari kita cepat bertindak untuk melestarikan ekosistem yang bisa dihuni bagi semua makhluk selagi kita masih punya waktu.

Maha Guru Ching Hai telah memperingatkan pada kesempatan sebelumnya tentang risiko dari terlepasnya metana akibat pemanasan global, sambil juga menyoroti cara yang efektif untuk menghentikannya, seperti pada wawancara bulan September dengan Radio Suara Lingkungan yang berbasis di AS.

Maha Guru Ching Hai: Anda melihat semua itu dan Anda sudah melihat karena gas metana dan hidrogen sulfida dihasilkan dari peternakan hewan, dan itu menghasilkan banyak gas beracun ke udara dan ia memanaskan atmosfer, dan kemudian atmosfer mencairkan es dan lautan akan menjadi panas, dan kemudian lebih banyak metana dan racun lain akan dilepaskan dari dasar lautan dan bekuan es abadi, dan semua itu. Dan itu kemudian menjadi seperti lingkaran setan. Saya harap kita cepat hentikan ini. Jika kita tidak melakukan apa pun, maka kita akan masuk ke titik tanpa harapan. Tetapi beruntungnya, karena ada banyak orang vegetarian yang baru yang ikut berpola makan nabati, sekarang kita telah melambatkan tibanya titik-tanpa-harapan.

http://www.wired.com/wiredscience/2010/03/antarctic-methane-lakes

SELAMATKAN BUMI...

Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA) mendesak pemerintah dunia untuk mendukung sasaran penerbangan global terhadap mitigasi perubahan iklim menjelang konferensi tiga tahunan mendatang di Montreal, Kanada.

http://gulfnews.com/business/aviation/iata-urges-governments-to-unite-in-support-of-climate-efforts-1.684339 http://www.wam.org.ae/servlet/Satellite?c=WamLocEnews&cid=1282812697913&pagename=WAM%2FWAM_E_Layout 

SELAMATKAN BUMI...

Dengan peningkatan pendaftaran pascasarjana yang fokus pada topik yang berkaitan dengan energi, lingkungan, dan konservasi, universitas di seluruh Inggris membuat dan menawarkan “gelar hijau” yang lebih banyak untuk membantu negara itu beradaptasi dan menemukan solusi untuk perubahan iklim.

http://www.guardian.co.uk/money/2010/sep/18/green-degrees-climate-change-issues