Anggota dari umat Nasrani, Muslim, Yahudi, Buddha
dan Hindu dari 32 negara bertemu di Baku, Azerbaijan pada
tanggal 26 dan 27 April untuk KTT Pemimpin Keagamaan Dunia.
Dialog antarkeyakinan selama dua hari itu diakhiri dengan
penandatanganan deklarasi yang menyerukan semua agama untuk
bertindak sebagai pemimpin teladan bagi keharmonisan di
masyarakat.
Hal menonjol dalam pertemuan itu adalah kehadiran
Yang Mulia Katolikos Karekin II, pemimpin Gereja Apostolik
Armenia. Dengan kunjungannya ke Azerbaijan yang mewakili
kunjungan pertama oleh pendeta tinggi Armenia sejak 1988,
pemimpian spiritual itu disambut Preisen Azerbaijan Ilham Aliyev,
dan keduanya berdoa bersama di gereja Baku bersama delegasi
lainnya.
Yang Mulia juga bertemu dengan kepala ulama Muslim
Syah Azerbaijan, Sheikh-ul-Islam Haji Allahshukur Pashazade dan
pemimpin Gereja Ortodoks Rusia, Yang Mulia Patriark Kirill II,
semuanya sepakat untuk bekerja sama demi perdamaian seraya
mendorong para pemimpin pemerintah dan mediator untuk
mengupayakan resolusi diplomatik.
Dengan rahmat Tuhan, semoga ketulusan usaha Anda
menyebar sebagai perdamaian dan persatuan ke seluruh kawasan itu.
http://en.rian.ru/world/20100426/158749369.html http://www.rferl.org/content/Armenia_Church_Leader_Meets_Azerbaijani_President/2026231.html http://www.azatutyun.am/content/article/2025088.html http://www.interfax-religion.com/?act=news&div=7210 http://en.wikipedia.org/wiki/Bakuhttp://en.trend.az/news/official/chronicle/1676741.html http://66.208.37.78/index.jsp?sid=1&id=161&pid=14 http://en.trend.az/news/society/religion/1676242.html http://en.trend.az/news/society/religion/1676251.html