Dengan 15.000 peserta pertemuan internasional tahun ini yang
terlibat, para hadirin pada hari Rabu, tanggal 1 Desember,
mendengarkan laporan dari Pusat Penelitian Peraturan Pangan
Internasional tentang keadaan iklim terkait kekurangan pangan dan
kenaikan harga yang diperkirakan mendorong konflik dan kerusuhan
sipil pada dekade ini.
Terlebih lagi, perubahan curah hujan dan suhu dunia akhir-akhir ini,
termasuk faktor lain seperti pertumbuhan populasi meramalkan panen
masa depan yang lebih rendah dan bahkan kegagalan yang bisa
menyebabkan selangkah lagi terjadinya kenaikan harga pangan termasuk
anak kurang gizi. Penulisnya menyatakan, “Mengurangi kenaikan emisi
untuk meminimalisasi efek perubahan iklim adalah penting untuk
menghindari tanda-tanda bencana-2050 mendatang.”
Penelitian terkait dari ilmuwan lain telah menunjukkan bahwa salah
satu cara paling efektif untuk mendinginkan planet ini adalah
melalui penurunan konsumsi daging dunia.
Koresponden:
Para anggota dari Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai
melanjutkan aktivitasnya di Desa Perubahan Iklim untuk meningkatkan
kesadaran masyarakat tentang solusi vegetarian untuk pemanasan
global selama Cop 16 di Cancun Meksiko.
Setelah menikmati makanan vegan yang enak dan memahami tentang
dampak merugikan dari pola makan daging, banyak orang berencana
menjadi vegetarian minimal satu atau dua hari seminggu. Mereka yang
menandatangani janji vegan menerima kaos “Jadilah Vegan,
Bertindaklah Hijau untuk Menyelamatkan Bumi” gratis sebagai hadiah.
Supreme Master Television melaporkan dari Cancun, Meksiko.
Ludivina
Menchaca Castellanos, Senator Quintana Roo, Mexico (P):
Sambil menanti tentang persetujuan global, di berbagai negara, kita
harus memiliki kesadaran itu untuk membuat persetujuan lokal melalui
pemerintah lokal dan regional, tindakan nyata yang bisa membantu
kita dengan keringanan dan adaptasi.
Dan tentu saja komunikasi melalui media untuk kesadaran masyarakat
dan agar mereka mulai membuat perubahan itu dari rumahnya. Sebuah
tindakan yang kita lakukan setiap hari bisa mengubah banyak hal.
Saya sangat sadar bahwa makan daging tidaklah baik. Jadilah Vegan,
Bertindaklah Hijau untuk Menyelamatkan Bumi!
Pejabat
Meksiko (L): Saya mengunjungi stan Anda dan menemukan berita
sangat positif, dan saya ingin orang-orang mencobanya, minimal,
cobalah jadi vegan. Dengan cara ini saya rasa bahwa kita bisa
membantu Ibu Pertiwi jadi lebih hijau, lebih bersih, dan lebih aman.
Saya akan melakukannya.
Pencicip:
Jika Anda mencoba ini, rasanya sangat enak! Kalian menunjukkan bahwa
mungkin untuk hidup tanpa daging; inilah cara untuk maju, menurut
saya.
Keluarga:
Jadilah Vegan, Bertindaklah Hijau untuk Menyelamatkan Bumi!
Supreme
Master TV: Terima kasih, semua delegasi yang peduli dan semua
peserta yang telah datang ke Konferensi Perubahan Iklim Perserikatan
Bangsa-Bangsa. Semoga upaya gigih kalian akan sukses menghasilkan
kesepakatan penyelamat bumi.
Pada suatu konferensi video pada bulan Oktober 2009 di Jerman, Maha
Guru Ching Hai mendesak kebutuhan darurat bagi semua umat manusia
agar mengadopsi gaya hidup lebih berkelanjutan.
Maha
Guru Ching Hai: Selain itu, pemanasan global telah menyebabkan cuaca
ekstrem dalam banyak kejadian yang telah didokumentasikan yang mengakibatkan
kehilangan panen yang parah dan juga kenaikan harga pangan. Jadi, jika
setiap orang beralih ke pola makan nabati, kita segera punya makanan yang
lebih banyak dan meredakan kondisi-kondisi seperti kekeringan dan banjir,
dengan panen berlimpah dan pasokan makanan segera pulih.
Jadi, untuk mengembalikan diri kita dan dunia kita ke keadaan yang lebih
murni, di mana semua makhluk dapat merasa aman, dilindungi, dan dicintai,
dan semua manusia menjadi bermartabat selayaknya anak-anak Tuhan, kita harus
menghentikan pembunuhan hewan-hewan yang tak berdosa.
Hentikan sekarang juga. Hentikan sekarang juga dan beralih ke cara hidup
penuh belas kasih. Cara hidup alami yang Tuhan maksudkan agar kita jalani,
yaitu pola makan vegan.
http://www.guardian.co.uk/environment/2010/dec/01/climage-change-food-prices
http://www.ifpri.org/event/food-security-farming-and-climate-change-2050
http://www.france24.com/en/20101201-climate-change-worsen-food-security-un-talks-told