Video-video tentang Perubahan Iklim
 
Puasa Jus untuk Perdamaian - 7 Maret 2009 Kota Culver, CA, AS    Bagian ke 3
Bagian ke 1 Play with windows media ( 113 MB )
Bagian ke 2 Play with windows media ( 99 MB )
Bagian ke 3 Play with windows media ( 96 MB )
Bagian ke 4 Play with windows media ( 128 MB )



Anda sedang menyaksikan Kata-kata Bijak “Puasa Jus untuk Perdamaian” Konferensi- video dengan Maha Guru Ching Hai Culver City, Kalifornia, AS – 7 Maret 2009


Gabriel Cousens: Saya ingin memperkenalkan sedikit tentang grup Maha Guru Ching Hai ini. Beliau benar-benar merupakan seorang tokoh kemanusiaan yang terkenal di dunia saat ini, bahkan mungkin di abad ke-21 ini. Beliau menyumbangkan lebih dari satu juta dolar setahun dari uang Beliau sendiri untuk mendukung semua bencana di seluruh dunia. Beliau menerima Penghargaan Perdamaian Gusi pada tahun 2006, yang sama dengan Hadiah Nobel Perdamaian Asia.


Pada saat berkarya, Beliau tidak menerima sumbangan dan hanya meminta orang untuk melakukan pekerjaan mereka dan itu adalah donasi yang sebenarnya. Beliau mungkin akan menjadi tokoh yang paling tekenal dalam usaha untuk menyelamatkan planet ini dari pemanasan global serta membantu orang menjadi vegan. Dan itulah sebabnya kita berhubungan, karena kita sekarang sedang melakukan hal yang sama.


Ini adalah Rabbi Gabriel Cousens yang duduk di sini bersama Pendeta Michael Beckwith untuk melakukan pembukaan puasa, puasa jus hijau demi menyembuhkan planet ini. Jadi, bagaimana puasa dihubungkan dengan penyembuhan planet ini? Kami menemukan bahwa saat orang berpuasa, kira-kira setelah 6 atau 7 hari, mereka akan kehilangan sel memori mereka akan daging, ikan, ayam dan susu. Susu adalah satu dari yang paling sulit karena memliliki casomorfin yang sepersepuluh dari kekuatan morfin. Jadi, ini dapat membuat orang benar-benar kecanduan. Dan penelitian menunjukkan bahwa diperlukan sedikit waktu untuk menghilangkan sel ingatan. Ini adalah riset yang sungguh-sungguh, bukan suatu metafora.


Memori DNA epigenetik adalah sesuatu yang akan menghilang ketika Anda menghindarkan diri dari makanan-makanan ini: daging, ikan, ayam, dan susu. Jadi, kita paham bahwa hal yang paling penting di dunia saat ini berkaitan dengan solusi pemanasan global adalah pola makan nabati saja.


Tetapi sepertinya ada sejumlah besar keterangan yang salah tentang itu, itu berkaitan dengan karbon dioksida di udara. Itu mungkin 9% menurut penelitian James Hansen, Kepala Insitut Goddard untuk Penelitian Luar Angkasa dari NASA. Itu hanya 9%-nya. Tetapi sebenarnya 50% dari pemanasan global berhubungan dengan metana. Dan tidak perlu dipertanyakan mengenai hal itu karena itu adalah isu yang besar dan sedang terjadi, tentu saja itu karena sapi-sapi. Dan itu berada di luar perkiraan-perkiraan – ini serba baru, orang-orang sungguh baru mulai memahaminya –  suatu gas pemanasan global yang mengikat panas antara 25 atau 100 kali lebih kuat daripada karbon dioksida. Jadi metana mungkin menyumbang 50% pemanasan global. Dan kebanyakan dari itu berasal dari hewan.

Sebagian berasal dari danau pinggir laut dimana kotoran ternak diletakkan, dimana mereka memperkirakan sekitar 15%. Dan berikutnya adalah jutaan pon pupuk per tahun yang mengeluarkan dinitrogen oksida, yang kira-kira mempunyai kekuatan pemanasan 296 sampai 300 kali lebih kuat daripada karbon dioksida. Nah, hal lainnya yang sangat penting juga, sekitar 65% dari dinitrogen oksida berasal dari pupuk ini. Dan lalu kita mempunyai amonia yang berhubungan dengan hujan asam.


Jadi kita punya beberapa isu nyata yang sedang terjadi. Apa yang sungguh penting untuk dimengerti adalah bahwa karbon dioksida mungkin ada di udara untuk 100 atau 500 tahun atau bahkan ribuan tahun. Dan, sekali lagi, kita tidak benar-benar tahu tentang itu, jadi kita tidak akan mendapat dampaknya seketika. Anda mungkin punya Prius, tapi itu harus berumur 10 ribu tahun sebelum ia akan memiliki dampak, itu tidak akan sungguh-sungguh membantu kita. Jadi itulah mengapa kita pergi – dan mengapa kita melakukan secepat ini, kami pergi ke Portland pada akhir Agustus, lalu New York, Boston, Toronto, serta Vancouver – semua ini untuk menyadarkan orang akan fakta tentang peternakan hewan.


Berita baiknya adalah gas itu dapat habis dalam 8 sampai 15 tahun, itu akan hilang dari atmosfer terutama gas metana. Jadi ini benar-benar kabar gembira. Kita punya sesuatu yang mendesak, yang bisa kita peroleh dampaknya. Jadi, itu membawa kita kembali kepada apa yang kita makan dapat menentukan hidup atau matinya planet ini. Dan itu memiliki banyak hal, karena apa yang kita dengar dari para peneliti, seperti Dr. James Hansen, kita hanya punya waktu 1 atau 2 tahun sebelum kita membentur titik yang menentukan.


Lalu kita harus mengerti bahwa kita hanyalah organisme di atas planet ini, dan jika kita tidak memainkannya dengan benar, bukan hanya Bumi ini yang berjalan tidak baik tapi kita sebagai organisme di atas Bumi juga akan mendapat dampaknya. Jadi, ini adalah saat kristis. Ini adalah saat kritis bagi kita.


Kami benar-benar berterima kasih kepada Anda, Maha Guru Ching Hai yang telah menuntun dunia ini untuk bangun. Supreme Master TV Anda yang mempunyai 14 satelit, 60 terjemahan berbeda di lebih dari 70 negara telah membawa pesan ini ke semua orang. Kami ingin agar orang-orang dapat menjalani pola makan yang hanya bersumber dari tanaman saja. Dan itulah rencana solusi dari kami, dan itulah apa yang dunia butuhkan. Itu benar-benar dan satu-satunya solusi, dan itulah yang dapat kita kendalikan. Kita tidak perlu menunggu suatu penemuan baru, mobil listrik, atau apapun; kita dapat melakukan itu sekarang. Dan itu menunggu kita sebagai umat manusia untuk dapat melakukan ini.


Jadi, kami benar-benar senang dapat bekerja bersama Anda dan sekali lagi, kami ingin memberi hormat terhadap kasih agung Anda, tindakan hebat yang sedang Anda lakukan di seluruh dunia. Dan saya melihat bahwa kita semua benar-benar saudara dan saudari yang harus menapaki jalan khusus ini bersama-sama untuk menyelamatkan Bumi. Jadi terima kasih banyak. Saya ingin memperkenalkan Yang Terhormat Michael Beckwith yang juga akan bicara sedikit tentang hal ini. Lalu kita akan melakukan acara tanya jawab.


Rev. Michael Beckwith: Kami ingin memberi salam dan kasih yang luar biasa di Agape sini atas pekerjaan luar biasa yang telah Anda lakukan dalam menyebarkan fakta mengenai kekuatan garpu. Saya tidak tahu apakah saya dapat menambahkan banyak dari apa yang telah Gabriel katakan, kecuali bahwa kita semua dapat mulai mengubah dunia ini hanya dengan kekuatan garpu mereka. Seperti yang ia tunjukkan, kita tidak perlu berbuat banyak selain mematahkan ketagihan atas apa yang biasa masuk ke dalam kuil tubuh kita. Jadi, bersama-sama kita dapat membersihkan kuil tubuh ini, dan dengan begitu tentu saja, tubuh mental pun menjadi bersih kembali, lalu kita mempunyai akses yang lebih besar ke dimensi spiritual kita, yang mungkin dapat menciptakan keajaiban-kajaiban yang tak terduga ketika semuanya tampak tidak mungkin terjadi.


Jadi, ketika kita melihat para ilmuwan memberi kita laporan-laporan yang menakutkan yang sangat teliti dan sangat benar secara ilmiah ini – ketika para individu datang bersama-sama ke bumi ini dan membebaskan diri dari ketagihan-ketagihan serta membersihkan tubuh mereka, dengan begitu kita dapat mempunyai akses ke kehadiran Tuhan yang tertinggi yang menggerakkan kita dan membawa hal-hal yang sebelumnya tidak mungkin menjadi mungkin – karena kita tidak bergetar cukup tinggi maka kita tidak punya akses ke daerah kekuasaan itu – jadi semua itu harus bekerja bersama-sama untuk kebaikan, pola makan kita, pikiran bersih kita, dan akses kita menuju alam Ilahi. Dan kemudian, kita dapat bekerja bersama-sama memperkuat bidang itu secara logaritma dan eksponen. Dan karena itu, grup orang yang kecil di sini nanti akan memberikan efek yang besar terhadap kota ini. Dan tentu saja, grup-grup kecil di seluruh dunia mempunyai efek besar terhadap Bumi ini. Jadi, kami benar-benar merasa diberi hak istimewa dan kehormatan dapat bersama-sama berada di sini – Pohon Kehidupan, Agape, Anda, dan orang-orang di seluruh dunia, berpendirian tetap demi kasih, demi Bumi kita, dan demi satu sama lain – dan kami menyambut Anda ke tempat ini.


Gabriel Cousens: Saya setuju! Kami benar-benar ingin menghormati orang-orang yang telah melakukan puasa ini karena Anda adalah pahlawan. Jadi mari katakan ‘Ya!’ untuk semua orang di sini. Dan dalam waktu satu atau tahun berikutnya, kami ingin memperoleh jutaan pahlawan di luar sana. Dan setiap orang memainkan peranan yang penting dengan menjadi itu.


Rev. Michael Beckwith: Bagus. Bagus.


Gabriel Cousens: Apa Anda punya pertanyaan untuk kami sebelum kami ajukan pertanyaan kepada Anda?


Maha Guru Ching Hai: Ya, saya ingin bertanya apa semua orang merasa lapar?


Gabriel Cousens: Wah, belum begitu lapar. Kami lapar akan Tuhan.


Maha Guru Ching Hai: Bagus, itu bagus. Karena ketika saya puasa, seperti apa yang Anda lakukan sekarang ini, sendirian, kadang-kadang saya merasa lapar. Karena saya terlalu dekat dengan orang lain dan bau masakan serta semua itu sangat menggoda. Tapi jika Anda sendirian dan Anda punya grup yang mendukung seperti itu, Anda beruntung.


Semua: Ya. Ya.


Maha Guru Ching Hai: Dan Anda merasa nyaman?


Semua: Ya!


Maha Guru Ching Hai: Anda merasa lebih terangkat dan lebih ringan setelah minum jus satu minggu, ya?


Semua: Ya.


Maha Guru Ching Hai: Ya, ya. Sangat baik, jadi Anda sedang berpesta “minuman”?


Gabriel Cousens: Pesta “minuman” vegan, benar.


Rev. Michael Beckwith: Saya akan ingat yang itu, itu bagus.


Maha Guru Ching Hai: Bicara tentang grup spiritual.


Gabriel Cousens: Jadi, apa yang kita tekankan tidak begitu banyak tentang teknologi ramah lingkungan, tapi pola makan yang lebih hijau. Itulah yang kita tekankan. Puasa tersebut hanya mengubah orang ke posisi menuju pola makan yang lebih hijau dengan segera.


Maha Guru Ching Hai: Ya, saya sangat senang bahwa Anda melakukan pesta “minum”, pesta hijau. Dan saya sangat senang bahwa semua orang yang ada di sana sangat berani. Cukup berani pergi ke sana dan mencoba, atau mungkin mereka telah menjalaninya,  mungkin mereka ahli jus.


Gabriel Cousens: Banyak orang di sini yang baru. (SM: Ya?) Ini adalah pengalaman pertama mereka dan karena itu kita menyebutnya pahlawan, karena sekali Anda menjalaninya itu sungguh mudah. Tapi sebelum itu, Anda harus mengatasi ketakutan Anda dan karena itulah mereka adalah pahlawan.


Maha Guru Ching Hai: Mereka semua adalah pahlawan sekalipun mereka telah menjalaninya sebelumnya. Itu tidak mudah, ya, meninggalkan semua hal yang Anda suka setiap hari. Mereka adalah pahlawan sejati, sekalipun mereka sering menjalaninya sebelumnya. Karena yang pertama kali adalah gagah berani, mereka tidak tahu akan seperti apa itu. Tapi yang telah menjalaninya sebelumnya juga tahu itu adalah tantangan yang sangat besar. Sungguh. Bagi saya, begitu. Saya tidak bisa mengatakan itu mudah. Kadang saya menjalaninya selama beberapa minggu, kadang hanya satu minggu. Dan dalam beberapa hari pertama, itu tidak terlalu mudah; tapi kemudian lebih baik. Bukankah begitu?


Rev. Michael Beckwith: Tepat sekali.


Gabriel Cousens: Itu benar. (Ya.)


Rev. Michael Beckwith: Pikiran menipu kita. Saya menonton DVD dari suatu acara spiritual, dan dasi prianya berwarna kuning dan saya perhatikan - ini adalah hari ketiga - Saya perhatikan bahwa pikiran saya mulai membayangkan saya makan jagung. Dan saya menjadi sadar bahwa pikiran melakukannya sendiri, dan saya melihat pada pikiran, (Ya.) membayangkan bahwa saya sedang makan jagung, dan saya harus menghempaskanya sebagai suatu disiplin. (Ya, saya tahu.) Jadi, ada sedikit tantangan. Tapi dengan dukungan dari grup dan doa kita, serta apa yang telah kita lakukan, yaitu yoga, (Ya.) meditasi, dukungan, itu menjadi jauh lebih mudah bagi kebanyakan bagi orang untuk melewatinya.


Maha Guru Ching Hai: Anda sedang melakukan hal yang benar. Pembersihan badan melalui puasa jus seminggu sangat sangatlah bermanfaat bagi kesehatan setidaknya. Dan saat Anda memiliki badan yang sehat, pikiran Anda juga akan jernih. Saya memperoleh suatu peningkatan rohani melalui puasa semacam ini, jadi saya harus memberitahu Anda. Ya, meditasi secara intensif dan saya dapat merasakan tingkatannya sungguh naik, maksud saya hampir secara fisik, yang dapat Anda rasakan. Dan itu sangat berharga. Jadi, saya berharap kalian semua atau beberapa dari kalian juga merasakan yang sama. Kalian dapat merasakan semua cakra naik dan terbuka satu per satu. Seperti satu pintu ke pintu lainnya, seperti itu. Ini secara fisik, sungguh. Kalian bahkan dapat merasakan sensasi fisik juga. Apa kalian ada yang merasakan itu?


Semua: Ya.


Maha Guru Ching Hai: Menakjubkan. Selamat. Selamat. Dan ketika kalian pulang setelah hari ini, jagalah konsentrasi yang sama dan ketaatan yang kalian miliki di sini bersama Pendeta dan dokter bijak, dokter bagi pikiran juga. Sungguh, banyak penyakit yang bisa dihapuskan dengan cara ini. (Ya, banyak.) Jadi ia membersihkan segalanya. Ya. Senang kalian telah lakukan itu. Saya senang kalian punya cukup keberanian dan stamina untuk melakukannya; tapi, tentu saja, di bawah bimbingan bijak selalu lebih aman. Menakjubkan, menakjubkan! Saya sangat senang kalian melakukannya. Kalian berdua, Pendeta dan Dokter, mereka adalah penolong kalian.


Rev. Michael Beckwith: Terima kasih, terima kasih banyak.


Maha Guru Ching Hai: Sangat bagus! (Terima kasih.) Orang baik.


Gabriel Cousens: Terima kasih atas dukungan semua dalam hal ini karena kita akan melakukan ini di seluruh Amerika Serikat dan Kanada.


Maha Guru Ching Hai: Menakjubkan!


Gabriel Cousens: Jadi, kita berharap dapat melihat ribuan orang puasa pada waktu kita selesai dan kemudian menjadi vegan! (SM: Ya, ya, ya.) Itu merupakan bagian pokok.


Maha Guru Ching Hai: Saya paham. Saya paham.


Gabriel Cousens: Itu menyelinap mereka. Kita mulai menyuruh mereka untuk puasa. (SM: Benar.) dan bersihkan kuil tubuh mereka lalu kita sampaikan beritanya pada mereka….


Maha Guru Ching Hai: Benar.


Gabriel Cousens:…mereka benar-benar dapat menyelamatkan planet ini, (Ya.) dengan mengubah diri mereka ke pola makan vegetarian.


Maha Guru Ching Hai: Itu benar.


Gabriel Cousens: Kami berjalan berdasarkan prinsip kesenangan. Dan saat kami melakukan puasa, dan khususnya saat kami melakukan “Kali Ray Truyoga” dan meditasi, meditasi Shaktipat, orang-orang mulai mendapatkan kenikmatan Ilahi dalam hidup mereka lalu itu merupakan pendorong untuk tetap melakukannya (SM: Benar.) karena terasa sangat baik.


Maha Guru Ching Hai: Ya, ya. Anda lihat, begitu kita mendobrak konsepsi bahwa kita butuh makanan setiap hari, kita butuh makanan padat, kita membutuhkan ini, membutuhkan itu, begitu kita buktikan pada diri kita bahwa “Saya melewati satu minggu, saya bahkan bisa melewati satu minggu lainnya. Lalu kita tidak akan takut akan apapun lagi.” Setelah itu, Anda akan merasakan satu sensasi. Bukan hanya tentang “tidak makan selama seminggu” tetapi keberanian dalam diri Anda akan muncul bahwa setidaknya untuk sejenak, setelah puasa, Anda merasa seperti Anda tidak takut terhadap apapun. Anda memiliki keberanian semacam itu dan bahwa Anda dapat melakukan apapun. Dan Anda bisa hidup tanpa makanan bahkan untuk waktu yang lama. Apalagi jika hanya untuk berusaha beralih ke pola makan vegetarian, pola makan vegan. Anda bisa melakukan banyak hal. Anda merasa, setelah satu minggu puasa atau dua minggu puasa dengan jus, Anda merasa bagaikan orang yang kebal. Begitukah yang Anda rasakan?


Semua: Ya.


Rev. Michael Beckwith: Mereka merasa bahwa mereka bisa hidup dengan setiap Sabda yang datang dari mulut Tuhan sekarang. (Benar.)


Maha Guru Ching Hai: Ya, itu benar.


Gabriel Cousens: Karena mereka dapat merasakan bahwa Sabda itu beresonansi melalui mereka. Mungkin inilah saatnya kami bertanya kepada Anda. Kami memiliki sekitar 8 pertanyaan, apakah ini waktu yang tepat untuk bertanya?


Maha Guru Ching Hai: Ya, tentu. Silakan.


Penanya1: Salam. Jaringan televisi Anda sangat aktif menyiarkan tentang gentingnya perubahan iklim dan hubungannya dengan pilihan pola makan. (Ya.) Bisakah Anda berbagi dengan kami tentang data yang terbaru?


Maha Guru Ching Hai: Ya, Bu. Dengan senang hati. Ada begitu banyak berita setiap harinya yang menunjukkan kepada kita bagaimana gentingnya situasi di planet kita dan peran besar yang dimainkan oleh pola makan kita dalam menyelamatkan planet ini. Karena Anda bertanya maka saya akan menyebutkan beberapa. Saya rasa, banyak dari hal itu telah Anda ketahui atau Anda bisa mencarinya di internet. Tetapi karena kalian telah “minum”, saya mencarinya untuk kalian.


Nah, pada bulan September 2008 Dr. Rajendra Pachauri, Ketua dari Panel Antarpemerintah tentang Perubahan Iklim PBB – ia adalah orang yang mendapat Hadiah Nobel Perdamaian bersama dengan Wakil Presiden Al Gore dan yang lainnya –  ia menyatakan bahwa para ilmuwan telah meneleponnya - mereka “menelepon” untuk memberitahu – bahwa emisi dari hewan ternak jauh lebih tinggi daripada yang diperkirakan sebelumnya. Anda lihat, sebelumnya, dalam laporan PBB “Bayangan Panjang Peternakan” di tahun 2006, mereka berkata bahwa itu adalah 18%.


Tetapi sekarang emisi dari peternakan sebenarnya lebih tinggi daripada itu. Tentang seberapa tinggi, mereka masih belum merasa sangat pasti. Tetapi Dr. Colin Campbell, pengarang dari buku terlaris biokimia nutrisi mengatakan bahwa rekan-rekan sejawatnya menemukan bahwa setidaknya 50% lebih dari total emisi gas rumah kaca saat ini berasal dari pemeliharaan ternak. Dan itu bahkan belum merupakan persentase yang pasti. Dr. Campbell mengulas bahwa informasi ini bukan merupakan jumlah tertinggi dari yang mereka perkirakan, yang telah mereka teliti. Mereka berpikir bisa saja lebih tinggi. Dan ia telah mengulas informasi ini kepada kita dalam wawancara dengan Supreme Master Television.


Sekarang ini, ilmuwan-ilmuwan iklim semakin banyak memberitahu kita bahwa jika kita mengurangi industri peternakan, kita akan mengurangi metana. Dan itu adalah cara yang paling cepat untuk mendinginkan planet, karena CO2 dari bahan bakar minyak mungkin membutuhkan puluhan ribu tahun untuk meninggalkan planet dan mendinginkan planet.


Lalu metana dulu dilaporkan 23 kali lebih berbahaya, lebih panas daripada CO2, dan gas ini menghilang dalam waktu rata-rata 10 tahun atau 20 tahun. Jadi, laporan terakhir dari ilmuwan IPCC  Dr. Kirkk Smith di AS mengatakan bahwa metana adalah gas yang jauh lebih panas daripada yang dilaporkan baru-baru ini. Ia berkata bahwa gas itu bisa 60-100 kali lebih panas daripada CO2 dalam jangka 20 tahun.


Jadi, metana yang berada di atmosfer hanya selama 9-15 tahun lalu menghilang, sedangkan CO2 membutuhkan waktu ribuan tahun. Jadi jika metana dikurangi, pemanasan akan dikurangi dengan seketika. Anda paham akan logika tersebut? Karena CO2 tinggal lebih lama di atmosfer, tapi metana pergi dan hilang dengan cepat. Jadi, cara kita mengurangi metana adalah dengan mengurangi peternakan hewan. Jika kita melarang daging, melarang peternakan, maka gas metana akan dipangkas setidaknya 50%. Bisakah Anda bayangkan? Itu adalah angka yang besar! Lalu planet akan menjadi sejuk dengan seketika dibandingkan dengan CO2 yang memerlukan puluhan ribu tahun untuk dingin. Sekarang, gas terbesar yang memanaskan planet ini adalah metana karena jumlahnya banyak sekali. Menurut para ilmuwan, gas itu sudah 50%, seperti yang mereka katakan atau bahkan lebih dari 50%. Jadi, jika kita menghentikan metana dengan menghentikan peternakan hewan, maka kita akan menghentikan 50%. Mereka mengatakan hanya 50%, paling sedikit 50%.


Jadi sekarang, jika kita beralih ke vegetarian, pertanian organik, maka tindakan itu saja akan mengurangi 40% CO2 yang keluar dari atmosfer. Jadi Anda lihat, kita mendapat, mendapat, dan mendapat, bukan saja memangkas 50% gas metana. Dengan melakukan pertanian organik, kita memotong 40% CO2 lainnya di atmosfer. Kita dapat melakukannya sepanjang waktu! Dan digandakan bersama, maka tentu saja kita akan mendinginkan planet ini.


Saya tidak bicara tentang sebuah mukjizat. Saya bicara secara ilmiah dan logika, dan semua dari kita, semua dari kalian bisa mengunjungi internet atau bertanya kepada ilmuwan-ilmuwan iklim terkenal, lihat apa yang mereka katakan. Peternakan adalah satu-satunya sumber metana yang terbesar. Menurut Organisasi Pangan dan Pertanian PBB,  peternakan menghasilkan antara 35 hingga 40% emisi metana saat. Tapi menurut saya taksiran itu terlalu rendah. Saya yakin sekali, walaupun saya bukan seorang ilmuwan, karena jika Anda menambahkan semuanya jadi satu, itu bukan hanya 40%.


Itulah sebabnya Dr. Kirk Smith merekomendasikan pemerintah untuk mmbebankan pajak tambahan atas daging untuk mengubah kebiasaan itu. Ini adalah ide yang bagus tapi saya merasa itu agak lamban, tapi lebih baik daripada diam. Hal itu baik untuk dua alasan. Nomor satu, para ilmuwan di Universitas Carnegie Mellon menemukan bahwa dengan menyingkirkan semua produk hewani dan makan vegan untuk satu hari dalam tujuh hari lebih efektif daripada mengonsumsi makanan yang ditanam lokal hanya untuk mengurangi emisi transportasi. Nomor dua, Institut Pengamat Makanan Foodwatch mengatakan bahwa mengubah dari pola makan daging dan susu yang dipelihara secara konvensional menjadi Pola Makan Vegan Organik dapat mengurangi 94% emisi dari pola makan kita. Jadi, ini adalah data terakhir yang dapat saya perbaharui bagi Anda. Mereka mengatakan dengan jelas bahwa itu tidak saja sangat mendesak, tapi merupakan cara tercepat untuk mengatasinya, paling kilat, paling efektif, yaitu dengan mengurangi praktik industri daging yang menghasilkan emisi yang sangat intensif. Terima kasih banyak telah mendengarkan semua itu.


Penanya 1: Terima kasih banyak atas karya Anda. Di sini di Kalifornia bagian selatan, baru-baru ini terjadi kekeringan. Dan bicara tentang air, apa yang para pakar katakan?


Maha Guru Ching Hai: Pakar-pakar mengatakan kepada kita banyak hal. Mereka mengatakan bahwa sekarang ini Kalifornia menghadapi masa kekeringan terburuk dalam catatan sejarah Kalifornia, masa kekeringan terburuk yang mereka hadapi. Pegunungan Sierra Nevada yang banyak menyediakan air ke sebagian besar daerah Kalifornia sekarang hanya dapat memasok 61% dari jumlah air biasanya di musim dingin yang lalu - walaupun musim dingin! Kita belum lagi bicara musim panas dimana ia akan kering.


Kalifornia menghasilkan 50% buah-buahan, sayur-sayuran, dan kacang-kacangan yang ditanam di Amerika Serikat, tapi pemerintah AS telah mengumumkan bahwa para petani tidak akan dapat membeli setetes air pun dari negara. Bayangkan ini? Mereka memasok 50% buah-buahan dan sayur-sayuran Anda, tapi sekarang mereka tidak bisa membeli setetes air pun dari negara. Dan negara bagian itu berada dalam keadaan bahaya kekeringan karena sumber air utama bagi para petani diperkirakan akan mengering tahun ini.


Gas-gas rumah kaca menyebabkan padang pasir semakin meluas di Kalifornia; di lain tempat juga begitu, tapi sekarang kita hanya memusatkan pada Kalifornia. Selain itu, dua danau buatan terbesar di AS, Danau Mead dan Danau Powell akan mengering di dekade berikutnya, tahun 2021. Danau-danau ini dan sistem  sungai Colorado yang mengisinya berfungsi untuk menyediakan air sampai 80% penduduk AS. 80% air negara Anda tergantung pada danau-danau dan Sungai Colorado. Sekarang mereka mengering, mereka akan segera kering sama sekali. Jadi, bayangkan semua ini.


Institut Air Internasional Stockholm menyatakan bahwa 70% air digunakan oleh pertanian. Dari jumlah tersebut, banyak yang digunakan untuk menanam jagung dan kedelai dan itu untuk diberikan sebagai makanan ternak, bukan untuk manusia! Itulah sebabnya kita kekurangan air, kekurangan pangan. Itu adalah penyia-nyia-an makanan berharga. Bukan hanya air kita yang berharga juga. Para ahli juga menghitung bahwa untuk produksi 1 kg daging sapi diperlukan 5.000 hingga 20.000 liter air. Tapi untuk 1 kg gandum hanya butuh 500 hingga 2.000 liter air. Itu adalah 1/10, 10% dari jumlah air untuk daging. Pada suatu ketika, jika kita mengalami kekurangan air dan semua tempat penampungan mulai mengering hingga ke tingkat yang berbahaya, kita baru merasa takut dan bahkan jika kita tidak mandi sama sekalipun, itu tidak akan membantu banyak karena manusia hanya menggunakan 30% dari total air bersih di seluruh dunia. Sisa 70% nya digunakan oleh pertanian untuk memasok makanan ternak, Anda tahu itu? Jadi bahkan jika kalian dan saya bertapa – tidak mencuci baju, menjadi seperti para yogi di Himalaya yang tidak mengenakan pakaian atau mandi,  itu tidak akan membantu planet ini.


Industri daging haruslah dipotong. Itu baru dapat membantu planet ini. Itu akan membantu menjaga cadangan air kita, untuk mengisi lagi danau-danau kita dan sungai-sungai kita. Itu berbicara secara fisik dan ilmiah, saya belum bicara tentang pahala, akibat karma buruk yang kita lakukan pada diri kita dengan melukai orang lain, menyiksa hewan dan membunuhnya hanya demi perut kita.


Sebaliknya, jika kita mengorbankan 1 pon daging sapi, kita dapat menghemat lebih banyak air dibandingkan kita berhenti mandi selama ½ tahun. Berhentilah makan 4 hamburger dan Anda boleh mengguyur setengah tahun setiap hari, sepuasnya. Bisakah Anda bayangkan perbedaan yang besar seperti itu? Jadi jika kita sungguh ingin menghemat air bagi dunia agar dapat digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, tidak usah bicara tentang generasi depan, kita harus beralih ke pola makan vegetarian, pola makan tanpa produk hewani. Industri hewan haruslah dihilangkan. Itulah dia. Terima kasih.


Gabriel Cousens:  Pertanyaan bagus, pertanyaan yang bagus.


Maha Guru Ching Hai: Pertanyaan yang bagus, ya.


Penanya: Terima kasih banyak telah menyebarkan pesan ini. Omong-omong, banyak orang yang hidup dalam ketidaktahuan, dan ini yang mereka butuhkan, yaitu menjadi tercerahkan dengan informasi. Jadi, pertanyaan saya adalah kita setiap hari mendengar laporan mengenai es kutub yang terus mencair (Maha Guru Ching Hai: Ya.) dan prediksi mengenai naiknya permukaan laut. Karena kita hidup dekat samudra, langkah apa yang harus kita ambil untuk melindungi L.A, seperti yang Belanda dan negara lainnya lakukan?

 

Maha Guru Ching Hai: Pertanyaan bagus, nyonya. Bagus. Anda telah memilih topik yang sangat bagus. Ya, orang pintar. Benar bahwa statistik tentang mencairnya es terus berubah karena mereka diperbaharui terus-menerus. Alasannya adalah mereka sangat susah diramalkan. Anda tahu, jika permukaan laut semakin hangat, maka es akan mencair lebih cepat. Dan begitu es itu mencair, tidak ada pantulan panas ke angkasa. Oleh karenanya, panas itu akan mencairkan esnya juga dan semakin menghangatkan airnya. Dan kedua-duanya akan saling mencairkan lebih banyak es dan menghangatkan planet ini. Sehingga, jika Anda menghitung, “Oke, kemarin lapisan es mencair 1 meter, maka hari ini, hari lainnya, ia akan mencair 1 meter lagi dan besok akan mencair 1 meter lagi, jadi itu hanya 3 meter dalam 3 hari.” Itu tidak benar! Karena airnya menjadi hangat dan es akan dicairkan oleh itu. Dengan semakin banyak es yang mencair, maka kita akan menjadi semakin panas. Dan dengan semakin panas, maka semakin banyak es yang mencair. Semakin banyak es mencair, semakin hangat airnya. Semakin hangat airnya, semakin banyak es mencair. Anda dapat melihat lingkaran setannya.


Itulah sebabnya para ilmuwan tidak bisa memprediksi itu dengan baik sebelumnya, tapi mereka sangat waspada sekarang ini. Mereka terus memantau situasinya. Tetapi kita tidak cukup cepat untuk mengatasinya. Tidak hanya sekadar memantau saja, kita harus melakukan sesuatu. Jika kita sudah tahu situasi dan solusinya, kita harus mencoba cepat-cepat. Saya berharap planet ini masih tetap ada walau apapun yang terjadi. Saya berharap Anda dapat terus hidup normal. Saya tidak ingin menjadi sebuah gangguan pribadi dalam kehidupan Anda. Anda semua punya kehendak bebas dan punya Tuhan di dalam. Tidak banyak yang dapat saya bicarakan, hanya saja jika kita mengetahui sebuah solusi, kita tinggal lakukan saja.


Jika kita mencintai planet kita, jika kita mencintai diri kita dan anak-anak kita, pengorbanan apapun akan kita lakukan. Kadang kita berkata, “Saya akan serahkan hidup saya untuk Anda. Saya begitu mengasihi Anda." Para orang tua, mereka begitu mengasihi anak-anak mereka, kadang mereka berkorban segalanya. Mereka bekerja keras, ya, mereka tidur lebih sedikit, mereka bangun pagi-pagi, mereka tidur larut malam, dan mereka terkadang bekerja 18, 20 jam hanya untuk melindungi anak-anak mereka. Tetapi mengapa mereka tidak dapat melupakan sepotong daging untuk mengamankan rumah mereka? Planet ini adalah rumah kita. Dan anak-anak itu, ke mana mereka akan pergi? Ini bukan semata-mata soal pergi. Sebenarnya, kadang penderitaan itu begitu hebat dan berkepanjangan sehingga kita tidak mengharapkan itu terjadi pada anak-anak kita yang tidak berdaya untuk masa yang akan datang. Saya tidak mempunyai anak untuk dibicarakan, tetapi bahkan anak-anak Anda seperti anak-anak saya. Mereka tidak berdaya. Mereka butuh perlindungan.


Cara kita mencemarkan planet kita sekarang ini sama sekali tidak baik untuk kita, untuk anak-anak kita. Jadi, kasih seharusnya diterjemahkan ke dalam tindakan. Bahkan pengorbanan apa saja akan kita lakukan. Tetapi, yang ini bukan termasuk pengorbanan, karena bagaimanapun daging tidak baik bagi kita. Jika kita makan daging dan segalanya maka itu akan merugikan kesehatan kita. Jadi kita sebaiknya meninggalkannya sama sekali dan dengan cara tersebut kita bisa menyelamatkan planet ini. Semua bukti menunjukkan bahwa daging adalah penyebab nomor satu dari masalah planet kita.

 

Gabriel Cousens: Sebagai seorang pendeta, kami tahu bahwa di dalam Kejadian 1:29, dikatakan seseorang harus makan makanan vegan. (Maha Guru Ching Hai: Benar.) Itulah apa yang dikatakan kitab Taurat kepada kita. Sebagai seorang penari pribumi Matahari Amerika, dalam berhubungan dengan Wanita Banteng Putih yang memberikan pipa-pipa perdamaian itu kepada bangsa-bangsa Pribumi Amerika, ajarannya adalah semua orang seharusnya menjadi vegan. Dan sebagai seorang yogi selama 36 tahun, kami selalu mengajarkan ahimsa. Dan sekarang, mungkin kita akan mendengarkan nasihat Ilahi, yang sangat baik. Tetapi ini adalah jalan yang keras untuk dilakukan. (Ya.) Jadi…

 

Maha Guru Ching Hai: Tapi tengoklah, kita perlu segala bukti ilmiah ini untuk diteruskan kepada orang-orang juga. Jadi, kita harus mengacu pada PBB dan ahli-ahli sains, para pakar, dan lain-lain. Karena orang-orang harus diimbau ke dalam inteligensia mereka. Jiwa mereka mengerti segalanya. Saya yakin mereka semua yang duduk di sini, semua orang di dunia ini, jiwa mereka tahu apa yang baik. Hanya saja pikiran mereka, intelektualitas mereka harus dipuaskan. Itulah sebabnya kita bicara tentang bukti-bukti ilmiah.


Seperti sebelumnya, Perserikatan Bangsa Bangsa memperkirakan, oke, kenaikan 1 meter permukaan air laut sudah dapat menjadi bencana yang sangat besar dan mengakibatkan banyak orang kehilangan rumah. Tetapi baru bulan lalu saja, para ilmuwan telah mendapatkan bahwa Greenland dan Antartika bagian barat serta Antartika bagian timur terus mencair sekarang dan peristiwa di atas tidak masuk dalam perkiraan yang lalu. Berdasarkan temuan-temuan ini, seorang ilmuwan di Universitas Kalifornia, Santa Cruz, meramalkan kenaikan air laut setinggi 5 meter. Kemudian satu penelitian lain mengatakan, "Tidak, tidak, bukan seperti itu halnya!" Jika seluruh Antartika mencair – yang sekarang sedang berlangsung – jika semuanya mencair, maka permukaan laut akan naik setinggi 70 meter!


Gabriel Cousens: 210 kaki.


Maha Guru Ching Hai: Itu bukan main-main!


Gabriel Cousens: 21 lantai.


Maha Guru Ching Hai: Bisa Anda bayangkan? Ke mana kita akan pergi dengan kenaikan air seperti ini? Biarpun kita mengali lubang… Sekarang ini, mereka mulai menggali lubang, 'tabung'nya sudah siap, seperti sebuah ruangan, lalu Anda bisa meletakkan di dalam Bumi untuk melindungi diri Anda dari perubahan iklim, dari gas dan semuanya itu, tetapi bagaimana kita dapat melindungi diri kita apabila permukaan laut naik 70 meter dan menenggelamkan segala hal? Dan tidak ada makanan lagi, tidak ada pertanian lagi, tak ada apapun! Tidak ada hewan untuk dimakan. Meskipun kita ingin makan daging pun, sudah tidak ada yang tertinggal untuk kita. Jadi, Anda mengerti? Bagaimana kita bisa mengambil tindakan untuk melindungi Los Angeles, California, tidak hanya dari kenaikan muka laut, tetapi juga semua konsekuensi yang serupa dari pemanasan global? Ketika permukaan laut naik, tidak akan ada lagi nyamuk dan penyakit, jangan bicara lagi, kita semua akan mati juga.


&


Link yang Berhubungan
 
Konferensi video “SOS – Selamatkan Bumi” 6 Maret 2009, Xalapa, Meksiko
Play with windows media
 
Konferensi dengan Mantan Presiden Filipina Fidel Ramos 21 Feb 2009, Formosa
Play with windows media
 
Konferensi video SOS Pemanasan Global, 27 Jan 2009 - Mongolia
Play with windows media
 
Konferensi "Stop Pemanasan Global: Bertindaklah Sekarang" 11 Okt 2008 - Thailand (Bahasa Inggris & Thai)
Play with windows media
 
Seminar SOS: Stop Pemanasan GLobal - 27 Juli 2008 Tokyo, Jepang
Play with flash player Play with windows media
 
Teleconference on climate change with Supreme Master Ching Hai
Play with flash player Play with windows media