Pertumbuhan ganggang akibat pemanasan global dan peternakan - 15 Ags 2009  
email to friend  Kirim halaman ini buat teman    Cetak

Terus meningkat sejak tahun 1970-an, kawasan Brittany di timur laut Prancis telah mengalami fenomena “pasang hijau” dimana ganggang hijau yang berjumlah amat banyak tetap bertahan di air. Ganggang itu tidak hanya menyebabkan pantai harus ditutup dan mempengaruhi pariwisata, ia juga mengeluarkan hidrogen sulfida yang beracun dan mematikan ketika ia mengering.

Para ahli mengatakan bahwa ganggang itu muncul di perairan Brittany karena pemanasan global, yang menciptakan kondisi bagi spesies baru untuk tumbuh subur, dan peternakan, yang mencemarkan air dengan fosfor dan nitrogen, menyebabkan ganggang itu semakin berkembang.

Bapak Jean-François Piquot, juru bicara Asosiasi Air dan Sungai Brittany, merekomendasikan untuk menjauh dari konsentrasi peternakan hewan.

Terima kasih para ilmuwan, Bapak Piquot, dan Asosiasi Air dan Sungai Brittany, atas wawasan dan saran Anda. Mari kita lakukan bagian kita dengan menjadi vegan organik untuk mengembalikan Brittany ke keindahannya yang dikagumi sejak lama dan demi keseimbangan dan keharmonisan ekosfer kita.

Selalu berupaya meningkatkan kualitas hidup di Bumi, Maha Guru Ching Hai kembali menekankan perlunya menerapkan gaya hidup berbasis tanaman pada konferensi video bulan Juli 2008 bersama staf Supreme Master Television.

Maha Guru Ching Hai: Jika orang terinformasi dengan baik pada waktu yang tepat, mereka dapat mengambil langkah menghadapi bencana dengan mengindahkan nasihat bijak dan bertindak sesuai anjuran yang benar.

Segala sesuatunya bisa berubah dengan cepat jika orang kembali berjalan di jalur yang benar. Kita tahu makan daging, secara ilmiah, secara fisik, adalah penyebab utama dari kerusakan  planet kita.

Maka kita harus berbalik dan berjalan di jalur yang berlawanan. Lawan dari makan daging adalah vegetarian, diet penuh kasih. Semua produk hewan, semua pembunuhan, terhadap manusia maupun hewan harus dihentikan jika kita ingin menghentikan perubahan iklim. Hentikan pembunuhan, dan pemanasan global akan berhenti, dengan segera, karena kita berpaling ke jalur lainnya.

Reference
http://www.lemonde.fr/planete/article/2009/08/08/la-proliferation-des-algues-un-danger-pour-le-littoral_1226765_3244.html
http://www.ifremer.fr/delec-en/projets/marees%20vertes/marees.htm, http://fr.wikipedia.org/wiki/Sulfure_d'hydrog%C3%A8ne