Bagian pertama dari wawancara bebas bersama Maha Guru Ching Hai yang diadakan oleh Radio Formula QR 92,3 FM di Cancun, Meksiko, mendiskusikan solusi vegan untuk menyelamatkan Bumi dari perubahan iklim. Bagian kedua dari wawancara ini akan disiarkan pada hari Sabtu, 4 Desember, pukul 9.50 pagi dan dapat diakses online gratis dari manapun di dunia. Saat bicara dengan pendengar minggu lalu, beberapa berkata bahwa mereka akan menjadi vegetarian.
Pilar Jufresa – Penyiar radio: Apakah Anda tertarik menjadi vegetarian atau vegan? Jika ya, mengapa Jika tidak, mengapa?
Pendengar: Tentu, karena tren kegemukan yang kita miliki hari ini di Meksiko. Kita adalah satu negara dengan tingkat obesitas tertinggi, dan ya, makan vegetarian, ini akan sangat, sangat lezat, bukankah begitu?
Supreme Master TV: Pembawa acara stasiun radio juga berbagi pandangannya tentang wawancara tersebut.
Pilar Jufresa – Penyiar radio: Ketika saya memberitahu Maha Guru Ching Hai, ketika seorang mengubah perilakunya, ia mengubahnya dalam segala cara. Dan ia setuju. Kita dapat mencapai apa yang sedang ia ajukan. Saya setuju dengan Guru. Kebenarannya adalah, saya merasa seolah-olah ia di sini di meja, di Cancun. Saya sangat senang bicara dengannya.
Supreme Master TV: Berikut adalah kutipan dari penyiaran berikutnya pada hari Sabtu ini.
Maha Guru Ching Hai: Di Meksiko,
saya pikir setiap orang dapat menerapkan tenaga surya, karena di
Meksiko ada banyak sinar matahari dan sepanjang waktu. Ini adalah berkah
besar dari Surga, Matahari. Matahari tidak hanya mampu memberi energi
abadi, tapi juga menyembuhkan penyakit, membuat kita senang, ceria,
cerdas, dan terpuaskan.
Pilar Jufresa – Penyiar radio: Ya, matahari banyak bersinar di negara kami.
Maha Guru Ching Hai: Menjadi vegan sudah merupakan langkah besar terhadap energi berkelanjutan juga, karena ketika kita memakai pola makan vegan, ini hanya memakai sedikit saja dari semua energi yang diperlukan untuk pola makan daging. Jadi, dengan memilih vegan, kita telah memotong besar pemborosan energi dari pola makan kita.
Anda dapat mendengarkan lanjutan siaran wawancara bersama Maha Guru Ching Hai ini lewat streaming radio langsung dari situs internet
www.RadioFormulaQR.com, yang mengudara pada hari Sabtu, 4 Desember, pukul 9.50 pagi di Cancun, Meksiko atau pukul 10.50 malam Waktu Jakarta.