|
|
|
Cara mudah untuk membersihkan karpet atau kain sofa
|
|
|
Salam jumpa semuanya. Saya Lionardo si Singa dengan tip bersih-bersih. Sebuah cara yang mudah menghilangkan bau dari karpet atau kain sofa Anda adalah dengan membasahi kain lap dengan air soda dan menyekanya di daerah itu. Sebagai alternatif, gunakanlah air soda kue. Percikan saja dan biarkan itu sebentar lalu keringkan dengan pengering listrik.
|
|
|
|
|
|
Beberapa ruang kosong di kebun Anda
|
|
|
Jika Anda memiliki beberapa ruang kosong di kebun Anda, Anda mungkin dapat pertimbangkan untuk menanam beberapa pohon buah-buahan. Pepohonan itu akan menghasilkan banyak buah yang lezat di setiap tahun dan juga menjadi tempat perlindungan bagi burung-burung. Lagi pula, pepohonan dapat membersihkan udara dengan menghilangkan beberapa CO2 di udara, membuat dunia menjadi lebih baik untuk dihuni semua orang.
|
|
|
|
|
|
Tentang asam lemak omega-3
|
|
|
Saya Dandy Kukuruyuk si Ayam Betina. Tip kesehatan hari ini tentang asam lemak omega-3 yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol. Omega-3 juga mendorong sistem kekebalan tubuh, dan meningkatkan produksi energi dan stamina tubuh. Asam lemak omega-3 dapat ditemukan dengan melimpah pada biji rami dan biji-bijian lainnya.
|
|
|
|
|
|
Menambah tanaman di ruang kerja Anda
|
|
|
Saya Rufie si Anjing dengan tip hari ini. Menambah tanaman di ruang kerja Anda dapat menjaga udara tetap bersih dan segar, membuat Anda tetap terjaga dan berpikiran jernih. Penelitian menunjukkan bahwa tanaman yang hijau dan berbunga dapat menghilangkan racun tertentu di udara. Beberapa tanaman yang paling efektif untuk membersihkan udara adalah Palem Bambu, Evergreen China, Bunga jalar Ivy Inggris, dan Peace Lily. Tanaman juga memperindah lingkungan kantor Anda. Guk, guk, guk.
|
|
|
|
|
|
Halo, saya Lamberta si Biri-biri. Senang sekali dapat berjumpa lagi. Tip gizi hari ini berisi tentang manfaat kesehatan dengan menambah biji wijen pada makanan Anda. Biji Wijen adalah biji super kecil dengan penuh zat-zat gizi yang penting, termasuk mangan, tembaga, kalsium, magnesium, zat besi, phospor, vitamin B1, seng, protein, dan serat makanan. Biji wijen juga mengandung sesamin dan sesamolin, dua zat gizi yang dapat mengurangi tekanan darah dan memperkuat hati. Biji wijen dapat dinikmati dengan dipanggang di atas roti atau disangrai lalu dicampur dengan garam untuk ditaburkan pada makanan yang lezat; Anda dapat menikmatinya sebagai olesan yang disebut tahini atau bahkan mencampurnya pada kudapan yang lezat.
|
|
|
|
|
|
Membantu tanaman kecil bertumbuh
|
|
|
Anda ada di saat yang tepat untuk tip hari ini. Tip hari ini adalah tip berkebun. Untuk membantu benih kecil dan tanaman kecil agar dapat tumbuh selama musim dingin, Anda dapat menciptakan rumah kaca mini dengan menggunting botol plastik menjadi separuh dan menutupnya di atas tanaman kecil Anda. Ini akan membuat lingkungan tanaman lebih hangat dan melindunginya dari para serangga sementara di saat yang sama Anda mendaur ulang botol plastik. Wah, saya harus menyiram tanaman sekarang.
|
|
|
|
|
|
Untuk menjaga salad agar tetap segar
|
|
|
Inilah sahabat Anda, Paman Oinkster si Babi. Terima kasih untuk menyimak tip hari ini. Berikut adalah dua manfaat besar dengan menggunakan lemon. Untuk menyegarkan dapur, tambahkan saja irisan lemon ke dalam panci air mendidih, lalu nikmatilah aromanya. Dan, untuk menjaga agar salad tetap segar dan enak, letakan seperempat lemon di air yang Anda gunakan untuk mencuci selada. Ini akan membuat daun-daun selada tetap segar dan renyah, jadi Anda dapat menikmati semua kesegaran dalam salad Anda. Sampai jumpa lagi.
|
|
|
|
|
|
Saya Jennypurrrr si Kucing dengan tip cerdas yang dapat menghilangkan goresan dari CD musik Anda. Letakkan saja CD Anda di lemari es selama 2 jam. Ketika dikeluarkan, Anda tidak perlu menyekanya. Biarkan saja uap embun yang mengeringkannya secara alami. Ketika Anda memutar lagi CD-nya, Anda akan melihat perbedaan besar ketika ia diputar. Terima kasih telah menyimak; selamat menikmati hari yang penuh keindahan.
|
|
|
|
|
|
Menggunakan mesin pengering
|
|
|
Saya Flipo si Pinguin dan ini Flipy si Pinguin. Flipy si Pinguin: Kami baru saja selesai berenang, dan sekarang akan mengeringkan pakaian renang dan handuk kami. Flipo si Pinguin: Tip hari ini adalah tetang menghemat listrik dan mempersingkat waktu ketika menggunakan mesin pengering. Flipy si Pinguin: Letakkan satu handuk mandi kering ke dalam mesin bersama pakaian yang basah. Lalu setelah setenggah proses pengeringan, keluarkan handuknya dan jalankan lagi mesin hingga pakaian kering. Flipo si Pinguin: Handuk tadi telah menyerap banyak kelembaban dari pakaian yang basah, cara ini akan menghemat listrik dan waktu pengeringan. Flipy si Pinguin: Itulah tip kami untuk hari ini;Terima kasih telah menyimak.
|
|
|
|
|
|
Menggganti model filter kopi sekali pakai
|
|
|
Halo, ini Cluky si Ayam, dengan tip lingkungan untuk hari ini. Model filter kopi sekali pakai harus diputihkan agar dapat menjadi bersih; namun, proses pemutihan akan menambah racun ke lingkungan. Jadi Anda mungkin dapat mempertimbangkan untuk mengganti filter sekali pakai dengan model filter dapat dipakai ulang demi lingkungan yang lebih bersih dan sehat. Petok, petok, petok.
|
|
|
|
|
|
Jendela bersih lebih lama
|
|
|
Kemarin saya mendengar tip yang bagus sekali untuk menjaga jendela Anda agar bersih lebih lama. Tambahkan sekitar satu sendok makan kanji jagung ke sepertiga galon air hangat. Basahi kain atau spons, peras airnya dan sekalah kacanya. Keringkan dengan kain halus atau tissu dapur. Cobalah juga dengan jendela kendaraan Anda! Ini dapat membersihkan jendela yang paling kotor dengan cepat. Metode kanji jagung ini tidak akan membuat beban statis pada kaca, sehingga ia tidak membuat debu nempel dengan cepat. Itulah tip kami hari ini.
|
|
|
|
|
|
Membersihkan peralatan baja Anda
|
|
|
Kadang kala di dalam dapur kita, bak cuci piring dan peralatan baja dapat hilang kilauannya. Untuk membersihkan peralatan baja Anda supaya ia mengkilap dengan indah, gunakan beberapa tetes minyak bayi pada sebuah kain atau selembar tissu dapur. Gosokkan pada seluruh permukaan secara merata hingga Anda melihat semua corengan dan bercak-bercak air menghilang, dan peralatan baja Anda mengkilap seperti baru.
|
|
|
|
|
|
Mesin mobil yang terlalu panas
|
|
|
Senang sekali dapat bertemu Anda lagi; sekarang saatnya untuk tip hari ini. Jika mesin mobil Anda sudah terlalu panas Anda dapat membantu mendinginkan mesinnya dengan menyalakan pemanas mobil. Cara ini akan mengalirkan air panas dari mesin melalui sistem pemanas, dan membuat mesin dingin karena air telah membuat panasnya pergi. Jika udara di luar terlalu panas, sebaiknya biarkan semua jendela agar tetap terbuka supaya Anda tidak merasa terlalu panas.
|
|
|
|
|
|
Salad yang dikemas dalam kantong
|
|
|
Saya Shellie si kura-kura dan saya hari ini sedang berada di kolam bersama teman-teman saya, salah satunya memberi saya tip yang bagus. Apakah Anda tahu bahwa salad yang dikemas dalam kantong dapat mengandung banyak sekali pengawet klorin? Anda mungkin dapat mempertimbangkan untuk membeli yang organik atau bahkan menanamnya sendiri, ini sangat menyenangkan dan baik bagi kesehatan Anda.
|
|
|
|
|
|
Untuk menghemat banyak energi
|
|
|
Saya Billy si Kambing dengan tip hari ini untuk menghemat energi. Jika Anda membeli kulkas pendingin atau kulkas pembeku baru Anda dapat menghemat banyak energi dengan membeli tipe kulkas kelas A. Kulkas jenis ini harganya lebih mahal tapi akan menghemat uang Anda dalam tagihan listrik. Peralatan rumah tangga kelas “A” juga lebih baik bagi lingkungan.
|
|
|
|
|