Sebuah Suara untuk Manusia, Hewan, dan Planet : Anggota DPR India Maneka Gandhi Sabtu, 4 September 2010
Maneka Gandhi: Saya ingin menyampaikan namaskar (salam) pada Maha Guru Ching Hai dan kepada semua pemirsa.
Supreme Master TV: Maneka Gandhi adalah Anggota Parlemen India yang dihormati, aktivis lingkungan yang setia, pembela kesejahteraan hewan dan vegan yang welas asih. Telah lebih dari tiga dekade nama Ibu Maneka Gandhi pertama kali terdengar di arena politik India. Di tahun 1974, dia menikahi Sanjay Gandhi, putra Perdana Menteri Indira Gandhi. Pasangan ini mendapatkan seorang putra pertama mereka 6 tahun kemudian, yang beri nama Varun Gandhi. Segera setelah kelahirannya, bagaimanapun juga, ayahnya Sanjay Gandhi mendadak meninggal dunia. Ibu Gandhi menjadi aktif dalam politik setelah kepergian suaminya. Saat dia menjabat sebagai Menteri Keadilan Sosial dan Tenaga Kerja, ia memainkan peran bersejarah dalam mengubah undang-undang pensiun India.
Di usia 33, dia menjadi Menteri Tenaga Kerja negara itu. Sebelum kedudukannya itu, India tidak memiliki undang2 perlindungan lingkungan. Sebagai seorang aktivis lingkungan dan pemimpin pembela hak-hak hewan, Ibu Gandhi tidak melihat ada perbedaan antara dua peranan itu, dan memprioritaskan keduanya secara bersamaan dalam karir politiknya.
Maneka Gandhi: Saya tidak melihat adanya perbedaan. Seekor ayam adalah manusia, adalah babi, adalah keledai, adalah semut. Mereka semua merasakan sakit, merasakan cinta, kesedihan, mereka semua mencintai anak-anaknya dan mereka semua tinggal dalam komunitas. Mereka semua adalah bagian dari keutuhan yang besar. Dan setiap kali kita menyakiti salah satu dari mereka atau menciptakan satu masyarakat yang menyakiti mereka, sebenarnya kita menghancurkan diri sendiri, dan itulah yang menuntun saya bekerja di bidang ini.
Supreme Master TV: Ibu Gandhi menginvestasikan kepeduliannya terlebih dulu terhadap kesejahteraan hewan. Di tahun 1980, ia mendirikan perlindungan hewan yang pertama di India sebagai kenangan akan suaminya. Inisiatif ini tumbuh menjadi sebuah organisasi “Masyarakat untuk Hewan.” Selain jadwalnya yang padat, dia masih tetap menjawab sendiri pertanyaan yang diposting ke situs organisasinya.
Maneka Gandhi: Saya menggunakan warisan yang ditinggalkan suami saya untuk membangun rumah sakit hewan dan disebut Pusat Perawatan Hewan Sanjay Gandhi. Lebih dari 10 tahun kemudian, saya cukup percaya diri untuk memulai organisasi hewan yang saat ini adalah yang organisasi hewan terbesar di India. Kami memiliki 26 rumah sakit, kami melobi, kami menyelamatkan hewan sejak pagi hingga malam. Kami juga memperhatikan penyelamatan hewan liar.
Supreme Master TV: Prestasinya yang banyak dalam hak-hak satwa termasuk melarang sirkus-sirkus hewan di India dan memenangkan kasus-kasus pengadilan yang telah menutup rumah-rumah jagal. Atas dedikasi dan prestasinya, Maneka Gandhi telah menerima beberapa penghargaan bergengsi, di antaranya “Penghargaan Lord Erskine” dari Masyarakat Kerajaan untuk Pencegahan Kekejaman terhadap Satwa di tahun 1992; “Penghargaan Prani Mitra” atas kontribusinya yang luar biasa terhadap kesejahteraan hewan di tahun 1996; “Penghargaan Bhagwan Mahaveer atas Keunggulan dalam lingkup Kebenaran, Tanpa Kekerasan dan Vegetarisme” di tahun 1999; “Penghargaan Yayasan Maharana Mewar” atas karya Lingkungan di tahun 1996; dan di tahun 2001, “Penghargaan Perempuan Tahun ini dari Asosiasi Perempuan Internasional.” Dalam ruang lingkup aktivitasnya, Ibu Gandhi berbicara dengan lugas tentang mengapa orang sebaiknya berpola makan vegan.
Maneka Gandhi: Anda tahu Anda tak bisa makan hewan kemudian memelihara mereka karena tidak ada perbedaan antara yang satu dengan yang lainnya. Di banyak bagian dunia orang terus memelihara aspek kejam, memelihara dan memakan anjing; sekarang kita memelihara anjing sebagai hewan piaraan dan memakan kambing. Jadi, terasa konyol berasumsi bahwa Anda dapat makan [daging] dan menjadi bagian dari gerakan kesejahteraan hewan.
Supreme Master TV: Dalam sebuah wawancara dengan Majalah Satya tanggal 15 September 1995, Ibu Gandhi menyatakan tentang karyanya:
Pembicara: Saya tidak bisa berkeliling menyelamatkan satu kucing dan satu anjing, yaitu yang orang maksud ketika mereka berkata ‘hewan,’ itu haruslah menyelamatkan hewan berdaging, atau lebih pada mencegah mereka dilahirkan. Jadi, saya harus melakukan vegetarisme. Saya harus melakukan ahimsa yang cocok dengan segalanya, frasa yang melingkupi keseluruhan lingkungan, hewan, vegetarisme. Segalanya menjadi satu dalam ahimsa.
Supreme Master TV: Dia telah menginspirasi banyak orang untuk mencari kebenaran dalam perlindungan lingkungan, kepedulian terhadap hewan, dan pola makan mereka. Dr. Rajendra Pachauri, Ketua Panel Antarpemerintah untuk Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa Bangsa dan peraih Penghargaan Nobel Perdamaian, berbagi dengan kami bagaimana Maneka Gandhi membantu mempengaruhi vegetarismenya:
Dr. Rajendra Pachauri: Dan saya harus memberi hormat kepada Ibu Maneka Gandhi. Dia beritahu saya, “Saya tantang Anda untuk terus bervegetarian selama 1 bulan.” Saya bilang, “Baiklah, saya akan lakukan hanya untuk menunjukkan kepada Anda.” Dan menariknya, di akhir bulan itu, saya tidak merasa ingin makan daging. Jika seseorang sungguh yakin dalam perlindungan lingkungan dan berusaha seefisien mungkin dalam menggunakan sumber daya planet ini, maka saya tidak mengerti mengapa seseorang tidak jadi vegetarian. Jadi sekarang saya telah menjadi seorang vegetarian, saya merasa sangat prihatin bahwa seseorang membunuh hewan untuk memuaskan selera kita sendiri dan saya tidak tahu apakah kita sebagai manusia beradab harus melakukan itu.
Maneka Gandhi: Saya menolak untuk mengambil bagian dalam kekerasan apa pun – terhadap wanita, terhadap anak-anak, terhadap hewan, terhadap Bumi, terhadap apa pun yang dapat saya lindungi, saya akan melindunginya. Dan hasilnya adalah saya akan terlindungi. Jika kita terus menunggu untuk sejumlah besar massa manusia untuk bekerja, itu tak akan berhasil sama sekali. Jadi harus setiap orang melakukan bagian mereka sendiri dan memahami hal itu. Kita harus segera beralih ke energi surya, ke energi angin. Ini harus berpindah 70% hampir dengan seketika. Kedua, kita harus menanam pohon, tanam pohon, tanam pohon, dan tanam pohon. Ketiga adalah kita harus hentikan penggunaan pupuk kimia, karena hal itu menciptakan lubang hitam besar di lautan. Dan yang keempat adalah kita harus jadi vegetarian. Jika keempat hal ini kita lakukan, yang mana tidaklah sulit sama sekali, kita akan mampu menghentikan pemanasan global tahun ini.
Supreme Master TV: Dalam sebuah konferensi video di Washington DC dengan Maha Guru Ching Hai, Maneka Gandhi mengirim pesan-pesan berikut ini yang didengar oleh ribuan penonton, tak terhitung pemirsa, para ilmuwan terhormat, dan pemimpin politik AS.
Maneka Gandhi: Selama bertahun-tahun sampai saat ini kita telah mengalami banyak masalah perubahan iklim. Di daerah saya sendiri terdapat kekeringan yang mengerikan tahun ini. Dan ketika pemerintah baru saja datang mengatasinya, itu sudah berubah menjadi banjir bukan musiman. Para petani kehilangan segalanya. Kacang lentil yang saya makan, dianggap sebagai makanan pokok di India saat ini begitu mahal sehingga mereka telah menjadi barang mewah.
Sesungguhnya mereka menempatkan petugas polisi di Kenya untuk menjaga keran agar tak seorang pun mengambil lebih dari satu gelas, sementara rumah jagal di Kenya mengambil semua air. Gunakan kekuatan di tangan Anda. Anda dapat menjadi penyelamat Bumi. Anda tak butuh mesin. Anda tak butuh pemerintah. Anda bahkan tak butuh perjanjian apa pun. Anda dapat hentikan itu hari ini dengan diri Anda sendiri.
Dalam perdebatan politik yang aneh ini, kita berhenti mengenali bahwa ini adalah satu dunia dan kita semua akan hidup atau mati bersama. Mari saya jelaskan bagaimana Anda dan saya dapat memutar balik ini seketika. Metana dan karbondioksida adalah gas-gas rumah kaca, yang berarti keberadaan mereka di udara memerangkap panas dan mempengaruhi suhu Bumi dan iklim, membuat planet menjadi lebih panas. Saat Bumi panas, iklim berubah dan gletser mencair. Ketika gletser mencair, pertama sungai-sungai yang banjir kemudian mengering. Negara-negara maju di dunia memproduksi begitu banyak karbon dioksida. Dan negara-negara berkembang seperti China, India, dan Brasil disalahkan karena memproduksi metana.
Supreme Master TV: Apakah penyumbang metana yang utama dan terbesar? Industri peternakan untuk memproduksi daging. Dan mengapa metana adalah gas rumah kaca yang begitu mematikan? Metana 23 kali lebih berbahaya daripada karbon dioksida dalam memerangkap panas di atmosfer. Karena metana adalah gas yang berumur pendek dengan umur hanya 8,4 tahun, dampak dari pengurangannya langsung terasa seketika.
Seperti yang telah diyakini oleh para ilmuwan iklim, kita harus mengurangi gas-gas rumah kaca berumur pendek hari ini untuk dapat memastikan planet ini layak huni bagi anak-anak kita, dan kita harus mengurangi CO2 untuk memastikan planet ini layak dihuni bagi generasi-generasi beberapa ratus tahun lagi sejak sekarang.
Maneka Gandhi: Emisi-emisi metana dari India, China, dan Brazil telah berlipat dua sejak 1990 dan diperkirakan akan naik lebih tinggi pada tahun 2020; para ilmuwan mengatakan sampai 43%. Dan hanya ada satu alasan dan itu karena negara ini memelihara hewan untuk daging bagi dunia maju. Jadi ketiga negara ini tidak dapat berhenti memproduksi metana kecuali Anda berhenti membeli produk mereka.
Antara tahun 1970 dan 2002 konsumsi daging tahunan per kapita di negara-negara berkembang, seperti negara saya, telah naik dari 11 kilo ke 29 kilo. Di negara-negara maju, konsumsi daging telah naik dari 65 kilo ke 100 kilo per tahun. 100 kilo berarti lebih dari 300 hewan dibunuh oleh satu orang setiap tahunnya.
Seekor sapi perah memproduksi antara 550 sampai 700 liter metana per hari. Penghancur atmosfer dunia nomor satu bukanlah mobil, juga bukan pabrik - tetapi konsumsi daging manusia. Ada 400 halaman laporan Perserikatan Bangsa Bangsa, yang telah mengidentifikasi pesatnya pertumbuhan hewan ternak sebagai ancaman bagi iklim, hutan, kehidupan satwa liar, dan keberlangsungan Bumi. Tapi Anda dapat hilangkan metana dalam satu hari dimulai dengan makan malam hari ini.
Jika Anda berhenti makan daging hari ini, Anda akan menghentikan mencairnya gletser Gangga saya. Rakyat saya akan bertahan, karena Gangga yang indah dan kudus akan berhenti berubah menjadi sungai. Begitupun Yangtze dan semua sungai-sungai utama Asia dan begitupun Amazon. Dan bagaimana hal ini berdampak pada Anda? Rakyat saya tidak akan menjadi pengungsi dan menyerbu pagar Anda agar bisa masuk ke negara Anda.
Jadi, bukan saja Anda akan menyelamatkan dunia, berhenti makan daging juga akan hentikan begitu banyak kemiskinan di planet ini. Itu membuat Anda lebih sehat. Itu menghilangkan sebagian besar kanker. Itu membebaskan sejumlah besar lahan untuk sayuran dan biji-bijian dan sungguh itu makanan yang baik. Itu menyediakan air bagi kaum miskin.
Contohnya, tahukah Anda bahwa satu rumah jagal di kota saya memakai 16 juta liter air per hari, dan satu keluarga mendapat 1 liter air? Biaya pengurangan karbon dioksida jauh lebih besar karena itu membutuhkan teknologi. Biaya pengurangan metana adalah nol. Cukup stop makan daging.
Kita belumlah mengerti tentang keajaiban semesta ini. Alam semesta ada untuk melakukan pertukaran langsung - Anda berlaku baik, dia akan jadi baik. Alam ada di sana hanya untuk katakan, “Kamu baik, saya; akan baik; kamu kejam, saya akan kejam.” Dan kita saat ini kehabisan semua pengobatan kita. Karena itu pengobatan satunya saat ini adalah, marilah kita berhenti membunuh! Jika Anda berhenti membunuh hewan hari ini, Anda akan dapatkan Anda berhenti membunuh manusia hampir secara bersamaan. Anda tidak akan memelihara hewan untuk pembunuhan, Anda tidak akan mendapatkan penderitaan mengerikan dari rumah jagal.
Saat Anda stop membunuh maka seluruh Bumi bersemi kembali, dan itu menjadi sebuah Taman Firdaus. Dan itu terjadi saat ini. Saya tidak bicara tentang 2.000 tahun dari sekarang. Dalam 10 tahun, saya akan tetap di sini dan begitupun Anda.