Perkenalan
AL KASHA
AL KASHA
Pemenang Penghargaan Academy Dua-Kali

"Maha Guru Ching Hai dengan sempurna mendemonstrasikan potensi kita baik untuk sepenuhnya manusia dan sepenuhnya ilahi..."


Ketika mencari cerita untuk disampaikan melalui musik, satu premis yang selalu saya cari adalah benturan menarik antara dua dunia terpisah yang, melalui cinta, akhirnya menyatu.

Kehidupan Maha Guru Ching Hai tepat untuk jenis penyampaian cerita ini. Maha Guru, yang lahir di Âu Lạc (Vietnam), dan cintanya Rolf, karena dari latar belakang yang berbeda, menawarkan landasan akan sebuah kisah inspiratif, dan yang dapat dengan mudah diceritakan dalam media teater ini. Pilihannya untuk mengorbankan cinta sendiri dan kepuasan demi pelayanan terhadap orang banyak, meskipun sulit, adalah salah satu yang perlu diberi tepuk tangan karena kebahagiaannya sendiri memainkan kegelisahan lain di samping suka cita yang ia miliki sejak diciptakan di dunia ini.

Maha Guru Ching Hai dengan sempurna menunjukkan potensi kita untuk menjadi manusia sepenuhnya dan sepenuhnya ilahi, bersinar sebagai contoh bagi kita yang berjuang untuk keseimbangan yang sama. Satu tempat dimana ini benar-benar jelas adalah dalam puisi-puisinya. Ketika meninjau puisi-puisi yang dikarang oleh Maha Guru, saya tersentuh oleh komitmennya untuk membawa dunia pada kedamaian batin dan menerima inspirasi untuk menciptakan musikal tentang kisah hidupnya berdasarkan bait-baitnya yang mendalam.

Setiap puisi yang ditulis oleh Maha Guru berurusan dengan baik spiritual maupun fisik tentang bagaimana mengkonsumsi nutrisi melalui pilihannya akan makanan dan doa. Melalui alam puitisnya kualitas manusia dan keilahian yang dia perjuangkan dikumpulkan dan disampaikan dalam puisinya. Penambahan musik memberikan dimensi yang lebih kaya, lebih jauh bagi karya ini yang akan diubah menjadi musikal.

Ini benar-benar telah menjadi sebuah kehormatan untuk berkolaborasi dalam musikal ini sementara kita datang untuk bersukacita dalam perpaduan dari dua dunia dan untuk membuat bumi menjadi tempat yang lebih baik untuk hidup, bekerja dan untuk bertahan hidup bersama-sama demi masa depan yang damai.


- Al Kasha