Di Piano bersama Bpk. Charles Segal: Artis, Penggubah Lagu, dan Guru yang Brilian - Bag.2/2   
Bagian ke 1, 2    

Segal: Itu musik Afrika, itu salah satu lagu yang saya tulis, “Opus Africa”. Dan saya memainkan piano dengan satu tangan. Lalu jadilah... Dan dengan dua tangan, itu akan...

Supreme Master TV: Halo, selamat jumpa, pemirsa yang bersemangat. Hari ini kita senang sekali memperkenalkan seorang pianis yang elok Bapak Charles Segal, penggubah legendaris pemenang penghargaan, artis rekaman, penerbit, dan guru musik.

Segal: Saat saya bermain, bila saya menikmatinya, seluruh dunia menyukainya.

Supreme Master TV: Dicintai di seluruh dunia, Bapak Charles segal adalah salah satu musisi termahir di Bumi! Dia telah menghasilkan jumlah mengagumkan karya-karya asli – lebih dari 1.500 lagu dan karya musik! Bapak Segal juga artis terkemuka di lebih dari 200 album.

Segal: Ibu saya seorang pemain mandolin. Dan Anda tahu seperti apa itu mandolin? Sebuah biola. Dan dia meneteskan musik ke dalam diri saya. Dan mereka biasa menyebut saya “Anak Musika”. Dan saya mempelajari musik, dan saya amat menyukainya. Bahkan kini, maksud saya, saya amat tergila-gila dengan musik.

Supreme Master TV: Lahir di Lithuania, Charles Segal dibesarkan di Afrika Selatan, dimana dia menjadi pianis selebritis. Sejak tahun 1973, dia menjadi pemenang penghargaan Industri Rekaman Afrika Selatan (SARI) yang segengsi Grammy Award di AS.

Dia pindah ke Amerika Serikat tahun 1980-an, dan tetap menjadi pianis berekaman terbanyak hingga kini. Terus menerus memperbarui keseniannya selama lebih dari setengah abad, Bapak Segal adalah musisi yang sangat serba bisa dengan keluasan, dan kedalaman sekaya pengalaman hidupnya.

Segal: Saya mengawali dengan memainkan sinkopati seperti ini. Itulah suatu cara terlembut untuk memainkannya. Itulah caranya mengawali, hingga menjadi jazz, blues. Di sana pemain bass saya. Kemudian untuk memainkan gaya lain, ada yang disebut Swing, zaman Benny Goodman, yang mereka mainkan – itulah pemain bass Anda.

Supreme Master TV: Sejak usia muda, Bapak Segal mulai latihan musik dalam pertunjukan, musik dalam pertunjukan, dan gubahan piano klasik. Tumbuh dewasa di provinsi utara Transvaal, Afrika Selatan, dia juga tertarik akan musik drum asli di lingkungannya. Hasilnya adalah dialog yang berlangsung antara gaya, dan tradisi. antara gaya, dan tradisi.

CD musik Charles Segal tersedia di: www.CharlesSegal.com


Copyright © 2007-2009 Supreme Master Television. All rights reserved.